Logo

Risma Targetkan Tahun 2025 Surabaya Jadi Kota Romantis

Reporter:,Editor:

Minggu, 22 September 2019 00:45 UTC

Risma Targetkan Tahun 2025 Surabaya Jadi Kota Romantis

INDAH. Salah satu sudut taman di Kota Surabaya. Foto: Dok

JATIMNET.COM, Surabaya – Menjelang akhir periode jabatan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini berencana merancang Kota Surabaya menjadi Kota Romantis di Tahun 2025.

“Surabaya Kota Romantis, kira - kira lima sampai enam tahun lagi, akan lahir musisi, komposer, pelukis, seniman, saya gambarkan semua detail sampai gambar sendiri, supaya nanti orang terinspirasi,” ungkap Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini, Sabtu 21 September 2019.

Rencana tersebut disampaikan Risma setelah sukses menurunkan suhu udara di Surabaya dengan program penanaman pohon di ruas-ruas jalan Kota Surabaya.

BACA JUGA: Risma Akan Bicara Soal Transportasi Surabaya di Maskas PBB

“Coba nanti dibuktikan ya, kalau Surabaya lebih dingin kota ini akan jadi pusat seni dan fashion. Karena kalau dingin bisa pakai baju yang bergaya. Kalau kota ini dingin indah, cantik, seniman akan bermunculan,” ujarnya. 

Risma mengaku terinspirasi dari daratan Eropa, khususnya Kota Wina di Austria, ia menyebut ada hubungan antara iklim yang dingin, bunga yang bermekaran di berbagai sudut kota, taman dan perpaduan gedung klasik yang indah.

“Seniman misalnya Mozart, dan seniman eropa, musikus, komposer lahir dari sana, lingkungannya indah dan membua orang jadi romantis,” sebutnya.

BACA JUGA: Pemkot Surabaya Pasang 280 CCTV Pendeteksi Wajah yang Lokasinya Dirahasiakan

Mengenai konsep Surabaya Kota Romantis, ia mengaku akan meningkatkan pembangunan sejumlah waduk dan penggunaan solar cell di sejumlah gedung pemerintahan Kota Surabaya.

“Aku buat waduk itu, kalau panas kan menguap, waduk juga berfungsi menjaga kualitas air, selain itu gedung pemerintahan pakai solar cell, rumah dinas, gedung balai kota sudah pakai 30 persen,” tambahnya.

Selanjutnya, Risma tengah merencanakan revitalisasi pedestrian dan taman agar budaya jalan kaki mulai digalakkan oleh Warga Kota Surabaya.

BACA JUGA: Usai Sosialisasi, Pedagang Pakaian Impor Bekas Akan Diberi Sanksi

“Sekarang ini ada tamannya, kemudian pohonnya rapat, kalau didata juga banyak yang sakit karena kencing manis, keropos tulang, karena malas jalan dan kurang kena sinar matahari,”ujarnya.

Selain itu, Risma berencana akan melengkapi fungsi pedestrian dengan saluran air untuk menanggulangi banjir yang masih terdapat di beberapa kawasan. Nantinya, kata dia, di bawah pedestrian saluran air akan dipasang agar air yang tergenang langsung masuk ke dalam saluran dan banjir bisa diselesaikan.