Logo

Peran RT dan RW di Tengah Pandemi Covid-19

Reporter:,Editor:

Kamis, 23 April 2020 07:00 UTC

Peran RT dan RW di Tengah Pandemi Covid-19

no image available

SARS COV-2 ATAU CORONA VIRUS DISEASE 2019 (COVID-19) terus merebak di tengah masyarakat. Jumlah pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 juga terus meningkat, termasuk Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP). Untuk menekan penyebaran virus corona tersebut masyarakat harus ikut berperan.

Mulai dari tingkat Rukun Tetangga (RT)/ Rukun Warga (RW) juga mempunyai peran di tengah masyarakat. Caranya dengan melakukan pendataan di tiap warga-nya, berkoordinasi pihak Puskesmas setempat. Tujuannya untuk melakukan pengecekan dan pendeteksi dini warga-nya.

Memberikan informasi secara detail, terutama jika terdapat ada warga yang baru masuk di wilayahnya.Mminta kepada seluruh pengurus RT/RW, kepada semua warga, untuk menutup akses pintu gang yang tidak penting, buatlah semua akses keluar masuk menjadi satu pintu.

Jika terdapat warga baru, bilaperlu melakukan isolasi selama 14 hari, tujuannya untuk mendeteksi virus. Hal ini sesuai dengan Keppres No 11 Tahun 2020. Mengikuti aturan protokol yang berlaku dalam pengendalian mobilitas penduduk di lingkungan RT dan RW. Supaya virus itu tidak makin menyebar.