Logo

Bahaya Asam Lambung, Memicu Penyakit Serius dan Bisa Menyebabkan Kematian

Reporter:,Editor:

Selasa, 07 January 2020 02:15 UTC

Bahaya Asam Lambung, Memicu Penyakit Serius dan Bisa Menyebabkan Kematian

Ilustrasi.

JATIMNET.COM, Surabaya - Asam lambung merupakan salah satu zat yang berperan penting dalam proses pencernaan. Namun, jika kadarnya berlebihan atau terlalu sedikit, asam lambung bisa menimbulkan berbagai masalah kesehatan.

Bisa gangguan pencernaan, seperti nyeri perut, diare, dan kembung. Jika dibiarkan berlarut-larut tanpa penanganan, kondisi tersebut dapat menimbulkan penyakit serius yang berpotensi mengancam nyawa.

Asam lambung itu sendiri berfungsi untuk menatralisir enzim dan membunuh kuman berbahaya yang mungkin ada di dalam makanan. Oleh karenanya, penting untuk memastikan kadar asam lambung sesuai kebutuhan tubuh. Jika jumlahnya berlebihan atau terlalu sedikit, dapat timbul beragam masalah kesehatan.

BACA JUGA: Ini Manfaat Daun Binahong yang Mampu Mengatasi Masalah Penyakit

Gejala dan Bahaya Asam Lambung
Ketika tubuh tidak memproduksi cukup asam lambung, gejala yang akan muncul diantaranya perut kembung, sering bersendawa, diare, nyeri di bagian perut, mual dan muntah, sering buang angin dan tubuh terasa sangat lemas.

Selain itu, kurangnya asam lambung dalam jangka panjang juga dapat menimbulkan masalah gizi, seperti kekurangan vitamin, mineral, atau protein tertentu. Hal ini karena kurangnya asam lambung menyebabkan nutrisi-nutrisi tersebut tidak dapat dicerna dengan baik oleh tubuh.

Sebaliknya jika kadar asam lambung terlalu tinggi, ada beragam gangguan yang dapat terjadi. Seperti nyeri pada ulu hati, gigi rusak, gastroesophageal reflux disease atau GERD atau penyakit pencernaan kronis yang terjadi ketika asam lambung atau cairan dan isi lambung naik kembali ke kerongkongan sehingga mengiritasi dinding kerongkongan, masalah pernapasan, dan esofagus barret.

BACA JUGA: Fakta Manfaat Air Kurma Bagi Kesehatan Tubuh

Pada esofagus barrett, terjadi kerusakan jaringan kerongkongan yang menghubungkan mulut dengan lambung. Penyakit ini tidak memiliki gejala khusus, dan gejala yang muncul biasanya berhubungan atau mirip dengan GERD. Bahaya utama dari esofagus barrett adalah terjadinya kanker esofagus.

Penyebab Naiknya Asam Lambung
Normalnya, esofagus bawah atau lower esophagael sphincter (LES) akan membuka agar makanan bisa masuk menuju lambung. Kemudian, ia akan menutup kembali untuk mencegah naiknya makanan ataupun cairan asam lambung kembali ke esofagus.

Namun jika kondisi LES yang bertugas sebagai pintu gerbang masuknya makanan tersebut melemah, maka cairan asam lambung bisa naik dengan mudah. LES merupakan bagian dari esofagus berupa lingkaran otot yang letaknya dibagian bawah esofagus.

Hindari Makanan dan Minuman Jenis Ini
Beberapa jenis makanan dan minuman juga dapat memicu naiknya asam lambung dan harus dibatasi dalam pengonsumsiannya misal seperti minuman kopi, soda dan alkohol yang memiliki tingkat keasaman yang tinggi dan bisa memicu naiknya asam lambung.

BACA JUGA: Kenali Gejala Kolesterol Rendah yang Harus Diwaspadai

Konsumsi jenis minuman tersebut harus dibatasi karena kandungan pada minuman tersebut dapat membuat otot LES mengalami relaksasi dan asam lambung naik kembali ke esofagus.

Sedangkan makanan berlemak seperti es krim, kue, gorengan, keju, serta makanan bersantan bisa menyebabkan naiknya asam lambung. Hal ini terjadi karena makanan berlemak membutuhkan lebih banyak waktu untuk dapat dicerna sehingga memicu produksi cairan asam ini secara berlebihan.