Logo

Seberapa Bahaya Rokok Tembakau dan Elektrik

Reporter:,Editor:

Selasa, 10 September 2019 23:34 UTC

Seberapa Bahaya Rokok Tembakau dan Elektrik

Ilustrasi: Gilas Audi.

POLEMIK seberapa bahaya rokok elektrik dan vape dibanding rokok tembakau masih tarik ulur. Banyak pihak memiliki argumen, data dan temuan risiko kedua rokok berdasarkan kajian medis.

Risiko paling tinggi bagi rokok elektrik atau vape adalah meledaknya baterai. Sebab rokok elektrik dan vape menggunakan baterai sebagai sumber tenaga, untuk menghasilkan asap.

Asosiasi Dokter Amerika Serikat (American Medical Association/AMA) mendesak semua pihak untuk menghindari rokok elektrik maupun vape setelah jatuhnya korban.

AMA meminta Badan Pengawas Obat dan Makanan AS (Food and Drug Association/ FDA) segera mengeluarkan larangan penggunaan rokok elektrik dan vape untuk remaja di bawah 18 tahun.

Namun Centers for Disease Control and Prevention (CDC/ Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit) AS menegaskan belum ditemukan zat tertentu dalam rokok elektrik atau vape yang menyebabkan kematian.

Pada dasarnya kedua rokok ini sama-sama memiliki risiko bagi kesehatan.