Logo

Cuaca Ekstrem, Waspada Banjir Rob di Pesisir

Reporter:,Editor:

Kamis, 09 January 2020 01:15 UTC

Cuaca Ekstrem, Waspada Banjir Rob di Pesisir

Grafis : Gilas Audi

CUACA EKSTREM akan terjadi dalam sepekan ke depan di Indonesia, termasuk Jawa Timur. Berdasarkan informasi BMKG Juanda Surabaya, potensi cuaca ektrem itu terjadi adanya curah hujan dengan intensitas deras disertai kilat/ petir.

Selain itu juga berpotensi terjadi badai atau angin kencang atau lebih dikenal puting beliung. Masyarakat sendiri diminta tetap waspada dan berhati-hati dampak dari cuaca ekstrem.Karena menimbulkan potensi banjir, tanah longsor, banjir bandang, angin kencang, pohon tumbang dan jalan licin.

Tidak hanya itu, masyarakat yang berada di dekat pesisir Seperti di wilayah Sidoarjo, Surabaya sisi bagian Timur, Pasuruan dan sejumlah daerah lainnya tetap waspada banjir rob. Karena memasuki pasang maksimum fase gerhana bulan purnama yang akan terjadi pada 9 -12 Januari 2020.

Para nelayan juga waspada saat melaut, karena ketinggian gelombang laut di Selat Madura mencapai antara 0.2 - 0.8 meter di Laut Jawa bagian timur antara 0.8 - 2.8 meter dan Selat Hindia Slatan sisi Jawa Timur antara 1.0 - 2.8 meter.