Senin, 30 December 2019 23:05 UTC
Grafis : Gilas Audi
PERISTIWA terjadi di seluruh daerah di Indonesia. Baik itu peristiwa berita politik, hiburan, ekonomi, kesehatan, kriminal, budaya, wisata dan lainnya telah menarik perhatian masyarakat.
Demikian juga salah satu daerah di Indonesia yaitu Surabaya, Jawa Timur. Kota Pahlawan sebagai salah satu kota metropolitan di Indonesia turut menarik perhatian publik. Ibu kota Provinsi Jawa Timur ini selalu menjadi sorotan baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Mulai dari tata kota, prestasi pemerintah daerah hingga peristiwa-peristiwa yang cukup membuat heboh dan terus menjadi perbincangan. Termasuk yang terakhir di ujung akhir tahun, yakni kasus Novel Baswedan.
Tim jatimnet.com, merangkum kaleidoskop 2019 tersebut dalam bentuk grafis terkait berita di Jawa Timur dan Nasional.