Selasa, 15 September 2020 00:20 UTC

Ilustrasi. Foto: Shutterstock
JATIMNET.COM, Surabaya - Sejumlah komponen sepeda motor akan mudah rusak apabila dibiarkan kerap terjemur matahari. Laman resmi Federal Oil membeberkan setidaknya ada empat komponen yang rentan rusak, di antaranya.
1. Cat bodi
Jika sering terkena panas matahari, cat bodi motor akan cepat kusam. Ini tidak terlepas dari panas dan sinar matahari yang bereaksi terhadap senyawa cat bodi motor. Usahakan memakai pelindung atau cover khusus motor yang saat ini banyak dijual.
2. Ban
Jika sering terkena panas, ban akan mudah getas atau pecah-pecah. Parkir di tempat teduh untuk menjaga karet-karet ban tetap lentur. Pastikan juga tekanan angin tetap terjaga sesuai standar agar aman untuk dikendarai.
3. Rantai
Rantai bisa cepat rusak jika sering terkena panas karena pelumas rantai jadi lebih cepat kering. Jika pelumas rantai kering, komponen penggerak roda itu tak mampu bekerja optimal. Selalu gunakan pelumas rantai yang sesuai agar rantai tidak cepat rusak.
4. Kulit jok
Panas matahari bisa berpengaruh terhadap kualitas kulit jok motor. Disarankan menggunakan sarung atau cover khusus, gunakan juga cairan khusus yang dioleskan ke permukaan jok untuk menjaga kualitasnya.
