Logo

Bupati Situbondo Resmikan Tiga Layanan Baru di Rumah Sakit Abdoer Rahem

Reporter:,Editor:

Rabu, 10 July 2024 06:00 UTC

Bupati Situbondo Resmikan Tiga Layanan Baru di Rumah Sakit Abdoer Rahem

Bupati Situbondo Karna Suswandi saat melihat langsung ruang layanan Terapi Oksigen Hiperbarik di RSAR, Rabu, 10 Juli 2024. Foto: Zaini Zain

JATIMNET.COM, Situbondo – Bupati Situbondo Karna Suswandi meresmikan tiga layanan baru di Rumah Sakit Abdoer Rahem (RSAR) Situbondo, Rabu, 10 Juli 2023. Satu dari tiga layanan baru tersebut adalah Terapi Oksigen Hiperbarik (TOHB). 

“TOHB ini merupakan terapi menggunakan oksigen murni 100 persen udara dengan tekanan tinggi 2,4 AK. Itu seperti kita menyelam di kedalaman 14 meter di bawah permukaan laut," ujar Direktur RSAR Roekmy Prabarini Ario. 

Roekmy mengatakan bahwa RSAR membuka layanan terapi oksigen ini karena di Kabupaten Situbondo memiliki garis pantai cukup panjang dan sebagian masyarakatnya adalah nelayan. Bahkan Kabupaten Situbondo dikenal dengan kota selam dan tempat latihan TNI Angkatan Laut. 

BACA: Pemkab Situbondo Terima Penghargaan Terbaik Ketiga Penurunan Stunting Nasional

"Kabupaten Situbondo sering jadi tempat Latgab internasional dan lomba selam level nasional sehingga diperlukan alat THOB ini. Terapi ini jusa digunakan untuk korban tenggelam di laut," tuturnya.  

Selain itu, manfaat layanan TOHB itu untuk terapi komplikasi penyelaman dan untuk terapi berbagai macam penyakit. Terapi ini juga untuk kebugaran dan menolak tua. Pihak rumah sakit telah menyiapkan dua dokter spesialis penyakit dalam dan saraf, dua orang dokter umum, empat perawat, serta tiga operator. 

"Selama menunggu proses perizinan, peralatan TOHB ini ini sudah kami lakukan uji coba dan berbagai kalangan telah mencobanya. Alhamdulillah testimoni masyarakat sangat luar biasa," ujarnya. 

Selain layanan TOHB, dua layanan baru di RSAR Situbondo, yaitu Pelayanan High Care Unit (HCU) Perinatologi dan CT Scan. 

"Kami berharap dengan adanya layanan kesehatan baru ini akan bermanfaat untuk untuk masyarakat Situbondo," katanya.  

BACA: Tingkat Kepuasan Masyarakat Capai 87, 5 Persen, Bung Karna Ajak Pejabat Tingkatkan Pelayanan

Sementara itu, Bupati Situbondo Karna Suswandi mengatakan tambahan pelayanan baru ini sebagai bentuk peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Jika sebelumnya masyarakat harus CT Scan ke rumah sakit di luar kota, saat ini sudah bisa terlayani di RSAR. 

“Ini bentuk komitmen kami untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” ujar Bung Karna, sapaan akrab Karna Suswandi. 

Menurut Bung Karna, dengan adanya tiga fasilitas pelayanan kesehatan baru ini diharapkan RSAR Situbondo akan naik kelas menjadi rumah sakit kelas B. Dengan begitu, RSAR bisa jadi rumah sakit rujukan pasien dari rumah sakit lain. 

“Karena itu, saya minta kepada pihak manajemen RSAR untuk segera menyiapkan berbagai berkas-berkas yang masih kurang sebagai syarat untuk naik kelas menjadi rumah sakit kelas B," tuturnya.  (ADV/Inforial)