Logo

Wolfgang Pikal Prioritaskan Kembalikan Mental Pemain Persebaya

Reporter:,Editor:

Selasa, 03 September 2019 13:39 UTC

Wolfgang Pikal Prioritaskan Kembalikan Mental Pemain Persebaya

MENANG. Para pemain Persebaya meluapkan kegembiraan saat mencetak gol ke gawang Bhayangkara FC, Sabtu 31 Agustus 2019. Foto: Persebaya.id

JATIMNET.COM, Surabaya - Asisten pelatih Alfred Riedl, Wolfgang Pikal segera bergabung dengan Persebaya mendampingi Bejo Sugiantoro untuk membesut Ruben Sanadi dkk.

"Sudah (di Surabaya). Ini lagi proses (segera bergabung). Pemain libur tiga hari. Nanti sudah mulai setelah itu," ujar Wolfgang, Selasa 3 September 2019.

Asisten pelatih asal Austria itu dijadwalkan segera menangani Persebaya dalam minggu ini. Duetnya bersama Bejo bakal mengawali tim berjuluk Bajul Ijo dalam mempersiapkan putaran kedua Liga 1 2019.

BACA JUGA: David da Silva Antar Persebaya Bekuk Bhayangkara

"Iya, Riedl belum datang. Berapa minggu lagi, dia masih ada urusan, kelihatannya dua hingga tiga minggu lagi dia datang," jelasnya.

Diungkapkan Wolfgang, tugas utama dirinya bersama Alferd Riedl yakni mengembalikan Persebaya ke jalur yang benar.

Secara materi pemain, menurutnya, tim sudah memiliki komposisi yang bagus. Potensi yang dimiliki para pemain cukup bisa bersaing. Tinggal mengembalikan mentalitas untuk kembali ke jalur kemenangan.

BACA JUGA: Komdis Jatuhi Persebaya Denda Rp 375 Juta 

"Kami pertama kali mau usahakan mentalitas menjadi seperti Persebaya yang dulu, yang keras, motivasi tinggi, bener-bener wani, fokus utama kami itu dulu," urainya.

Ihwal pemain baru, Wolfgang menolak berkomentar. Menurutnya semua masih dalam proses. "Tidak bisa bilang, karena masih dalam proses, masih rahasia dapur kami," kata Pikal.