Senin, 21 September 2020 03:00 UTC
Ilustrasi. Foto: Freepik
JATIMNET.COM, Surabaya - Pola makan tak hanya menentukan kesehatan fisik saja tetapi juga mental. Dikutip dari USA Today, para peneliti menemukan makanan ternyata dapat memengaruhi otak dan meningkatkan suasana hati. Apa saja makanan tersebut? Berikut ulasannya.
Ikan salmon
Ikan salmon mengandung asam lemak omega 3 yang terbukti dapat meningkatkan suasana hati. Kandungan omega 3 juga memainkan bagian penting dari produksi sel tubuh sehingga dapat membuat kulit bersinar alami.
Jamur
Jamur mempunyai kandungan vitamin D yang bisa meningkatkan suasana hati karena mengandung antidepresan alami. Peran vitamin D ini mengubah dan mengatur konversi triptofan menjadi serotonin. Jika jumlah serotonin tepat maka dapat menangkal depresi.
Cokelat
Cokelat hitam memiliki banyak manfaat kesehatan termasuk meredakan stres. Cokelat hitam juga bisa meningkatkan suasana hati karena meningkatkan kadar endorfin dalam tubuh.
Anggur
Konsumsi buah-buahan agar seimbang. Salah satu buah yang baik untuk kesehatan mental adalah anggur. Ini karena anggur mengandung resveratrol, antioksidan yang terbukti dapat meningkatkan suasana hati.