
Ibu Kota Nusantara. Foto. Humas Kementerian PUPR
JATIMNET.COM, Surabaya - Pemerintah Indonesia mencalonkan Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur sebagai tuan rumah Olimpiade 2036. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan bahwa Indonesia siap menjadi lokasi perhelatan pesta olahraga terakbar tersebut.
“Saya menyampaikan kesediaan dan kesiapan Indonesia menjad tuan rumah Olimpiade 2036 nanti di Ibu Kota Nusantara,” ujar Jokowi dikutip dari akun instagram resminya @jokowi, Kamis, 17 November 2022.
Usai menyatakan kesiapan Indonesia, presiden memerintah Menteri BUMN Erick Thohir untuk menjembatani diskusi dengan Komite Olimpiade Internasional (IOC) tentang pencalonan IKN, Rabu pagi kemarin. Perintah Jokowi karena Eric berstastus IOC Member sehingga punya akses langsung.
Baca Juga : Presiden Joko Widodo Kunjungi Kawasan Titik Nol Kilometer Ibu Kota Nusantara
“Setelah Presiden Jokowi menyampaikan pernyataan (pencalonan tuan rumah Olimpiade), beliau menghubungi saya dan memerintahkan untu menjembatani diskusi dengan IOC terkait kesiapan pencalonan ini,” kata Eric dikutip dari situs berita Antara.
Kesiapan itu dibuktikan dengan kesuksesan even internasional yang dihelat di Indonesia. Yang terbaru rangkaian pertemuan Presidensi G20 selama satu tahun terakhir ini.
Selain itu, pencalonan IKN sebagai tuan rumah Olimpiade 2036 juga diharapkan menjadi salah satu rangkaian menyambut peringatan satu abad kemerdekaan RI pada 2045.
Lantas, Erick menyatakan bahwa permainan dalah olah raga dapat menciptakan perdamaian dunia. Ia mengutip pernyataan Presiden IOC Thomas Bach yang menyatakan tujuan perdamaian senada dengan falsafah Indonesia, yaitu Bhinneka Tunggal Ika (Unity ini Diversity).
“Melalui olahraga ini adalah satu langkah perdamaian yang bisa kami lakukan.Saya sangat berharap, dan kami sangat serius dalam menempuh pencalonan ini, dan semoga bisa mendapat dukungan dari praa anggota IOC,” kata Erick.
Baca Juga : Jokowi Dorong Kolaborasi untuk Hadapi Krisis Global
Sementara itu, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan Indonesia sebenarnya mengajukan pencalonan tuan rumah Olimpiade 2032. Namun, kalah cepat dengan Australia yang mencalonkan Brisbane.
"Jadi kalau ditanya seserius apa? Ya, kami sangat serius dan berpengalaman menjadi tuan rumah ajang olahraga multicabang seperti Asian Games 2018," kata Amali.