Logo

Jelang Hari Raya, Jalur Rawan Laka Lantas Menjadi Atensi Polisi

Reporter:,Editor:

Kamis, 30 March 2023 03:40 UTC

Jelang Hari Raya, Jalur Rawan Laka Lantas Menjadi Atensi Polisi

Kasat Lantas Polres Mojokerto AKP Bayu saat melakukan pengecekan di sebidang perlintasan kereta api tanpa palang pintu yang kerap dianggap rawan kecelakaan. Foto: Hasan

JATIMNET.COM, Mojokerto - Menjelang perayaan hari raya idul fitri 1444 Hijriah mendatang, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Mojokerto, memberikan atensi terhadap jalur rawan kecelakaan yang ada di Kabupaten Mojokerto.

Dua jalur rawan laka tersebut diantaranya tikungan Gotekan Pacet Kecamatan Pacet, dan perlintasan kereta api tanpa palang pintu di Desa Damarsih Kecamatan Mojoanyar Kabupaten Mojokerto.

Kasatlantas Polres Mojokerto AKP Bayu Agustyan langsung meninjau lokasi titik rawan laka tersebut, pada saat di tikungan gorengan Pacet Kasat memberikan bantuan berupa Toa dan revitalisasi Jalan penyelamat yang terbuat dari sekam. "Karena di jalur ini mengingat jalur alternatif yang dilewati masyarakat antara Batu-Mojokerto," katanya, Kamis 30 Maret 2023.

Kasat Bayu menambahkan jalur rawan kecelakaan lalu lintas yang kedua adalah di perlintasan kereta api tanpa palang pintu yang ada di Kecamatan Mojoanyar. Menanggapi hal itu, pihaknya langsung mendatangi lokasi perlintasan kereta api tersebut dan meninjau secara langsung.

Baca Juga: Jelang Lebaran, Pemprov Jatim Siapkan Seratusan Armada Bus untuk Mudik Gratis 

Menurut Bayu di perlintasan kereta api tersebut telah dijaga oleh beberapa relawan yang telah dibagi menjadi tiga sift, yang pertama mulai dari jam 06.00 pagi sampai jam 03.00 sore jam 03.00 sore sampai jam 10.00 malam 10.00 malam sampai jam 06.00 pagi.

"Kita sudah mengecek bahwa di perlintasan damarsi ini sudah dijaga 24 jam oleh  relawan," ujar Kasat.

Masih kata Bayu, peninjauannya kali ini bertujuan agar untuk memastikan  perlintasan kereta api tanpa palang pintu ini dengan dinyatakan aman mengingat beberapa saat ini jalur tersebut ramai dilewati kendaraan besar. "Dengan peninjauan kami di sini 

mudah-mudahan tidak terjadi laka kereta api," harapnya.

Adapun beberapa antisipasi yang telah dilakukan Satlantas Polres Mojokerto diantaranya memberikan papan himbauan terhadap pengendara yang melintasi jalur tersebut. “Kita memberikan papan himbauan hati-hati ketika melintasi palang pintu kepada pengendara yang melintasi jalur ini," ujarnya.

Terkait Pengecekan di Jalan Raya Bypass Mojokerto Jombang, Kasat menjelaskan, bahwasanya proyek pengecoran Jalan Raya di tersebut sudah melampaui proses 80%.

"Dipastikan pada tanggal 5 April akan selesai pengecorannya ditambah pengerasan selama 7 hari artinya tanggal 13 April jalur sudah kembali bisa dilewati untuk jalur mudik," Bayu memungkasi.

Reporter: Hasan