Selasa, 14 March 2023 07:00 UTC
Sosialisasi antara Polairud bersama Syahbandar ke pihak Kapal Express Bahari terkait keluhan para nelayan. Foto: Polres Gresik.
JATIMNET.COM, Gresik - Warga nelayan Desa Lumpur, Kecamatan Gresik Kota mengeluhkan Kapal Express Bahari yang melaju kencang saat di alur pelayaran Desa setempat.
Keluhan itu tidak lain adanya perahu nelayan milik mereka saling berhantaman karena ombak yang diakibatkan kencangnya kapal Express Bahari saat melintas diwilayah setempat.
Menindak lanjuti keluhan diatas, Polres Gresik melalui Satpolair melakukan patroli bersama Syahbandar Gresik memberikan himbauan kepada kapal Express Bahari, saat melintas di alur pelayaran.
Kasatpolairud bersama Syahbandar Gresik dan Pelindo III Gresik juga personil Satpolair, mendatangi langsung kapal Expres Bahari yang merupakan kapal penyebrangan Gresik-Bawean.
Baca Juga: Ditpolairud Polda Jatim Bersama Polres Gresik Tinjau Banjir di Empat Kecamatan Gresik Selatan
Kasat Polair AKP Poer Laksono menjelaskan, patroli bersama yang dilakukan merupakan sosialisasi kepada Express Bahari, terkait keluhan nelayan Desa Lumpur, Kabupaten gresik.
"Terkait Keluhan masyarakat nelayan desa Lumpur kabupaten gresik dampak dari kecepatan express bahari menimbulkan perahu yang pecah,"ucap Kasat Polair, Selasa 14 Maret 2023.
Sementara Kapten Kapal Express Bahari, Sabarudin berterimakasih karena sudah di ingatkan, pihaknya pun akan mengurangi kecepatan kapal saat di alur pelayaran yang melintas di Desa Lumpur.
"Kami akan mengurangi kecepatan saat ada perahu nelayan maupun saat melintas di wilayah alur nelayan," ujar kapten Kapal Bahari express
Baca Juga: Demam saat Mencari Ikan, ABK Warga Rembang Dievakuasi ke Pelabuhan Probolinggo
Lewat Kasatpolairud, ditambahkan Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom, dengan upaya sosialisasi maupun imbauan diatas, tidak lain agar tidak ada terjadinya konfik.
"Kami berharap kedua belah pihak saling memahami, guna mencegah adanya konflik antara kedua belah pihak," tutup Kapolres Gresik.
Sebagai catatan, Kapal Expres Bahari merupakan moda transportasi laut yang digunakan sebagai penyebrangan dari dan ke Pelabuhan Gresik ke Pulau Bawean, Gresik.
