Logo

Satria Tama Tak Sabar Kompetisi Segera Bergulir Kembali

Reporter:,Editor:

Sabtu, 13 February 2021 05:40 UTC

Satria Tama Tak Sabar Kompetisi Segera Bergulir Kembali

Mantan kiper Timnas U-22 yang juga pemain Madura United Satria Tama tak sabar ingin bermain kembali. Foto: Baehaqi

JATIMNET.COM, Surabaya - Mantan kiper Timnas U-22 Satria Tama mengaku ingin kompetisi segera digulirkan kembali. Pemain Madura United itu sudah tak sabar merumput kembali. 

"Saya pribadi kompetisi semoga bergulir, karena dengan kompetisi kita bisa memulai aktivitas kembali," ujar Satria Tama, Sabtu 13 Februari 2021. 

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memang berencana menggulirkan Liga 1 musim 2021 pada Mei atau Juni mendatang. Format pertandingan di tengah pandemi Covid-19 pun telah dirancang.

Mulai tidak memperbolehkan penonton masuk stadion, hingga menggelar laga dengan rivalitas tinggi di tempat netral. Protokol kesehatan ketat juga diterapkan selama kompetisi berlangsung.

Baca Juga: Jadi Partai Pembuka Liga 1 2021 Hadapi Arema FC, Bhayangkara Solo FC Fokus Tim

Sebagai awal, PSSI berencana menggelar laga pra musim pada Maret-April nanti. Langkah ini sebagai upaya melihat keseiapan menyeluruh sebelum kompetisi Liga 1 musim 2021 digelar lagi. 

Satria Tama berharap semua protokol kesehatan benar-benar matang, sehingga saat kompetisi kembali bergulir berjalan lancar. "Kami berharap karena Covid-19 kita juga mempersiapkan protokol kesehatan, supaya protokol kesehatan bisa berjalan dan kompetisi bisa berjalan (lancar)" tegasnya. 

Sekadar diketahui, hasil rapat PSSI, PT LIB, dan kepolisian menghasilkan sejumlah keputusan. Salah satunya tentang izin Polri terkait kompetisi. 

Dilansir dari Bolasport.com, pihak Polri belum memberikan izin terkait kompetisi Liga 1 2021. Baru pertandingan pramusim yang diperbolehkan. Dari situ nanti kepolisian akan melihat dan mengevaluasi pertandingan pra musim nanti.