Jumat, 27 September 2019 03:45 UTC
LUKISAN KERETA. Pelukis berkebutuhan khusus Vincent Prijadi Purnowo memamerkan belasan karya lukisnya yang bertema kereta api di Stasiun Gubeng mulai 26-28 September 2019. Foto: Khoirotul Lathifiyah
JATIMNET.COM, Surabaya – PT KAI Daop 8 Gubeng Surabaya memamerkan 12 lukisan pecinta kereta api (KA), mulai 26-29 September 2019 di Stasiun Gubeng.
Puluhan lukisan tersebut merupakan karya pelukis berkebutuhan khusus, Vincent Prijadi Purnowo. Melalui lukisannya, pria kelahiran Surabaya ini bercerita seputar kondisi perkeretaapian dari sudut kecintaan dia pada transportasi berbasis rel.
"Saya berikan kado bagi kereta api yang berulang tahun ke-74, dengan menampilkan hasil karya lukis bertema kereta api," kata Vincent dalam rilis yang diterima Jatimnet.com, Jumat 27 September 2019.
BACA JUGA: KAI Daop 8 Kerahkan Transformer Sosialisasikan Keselamatan di Perlintasan Sebidang
Pameran lukisan ini merupakan bagian dari perayaan menyambut Hari Ulang Kereta Api yang ke-74, pada 28 September 2019.
Vincent mengungkapkan kado lukisan untuk PT KAI Daop 8 Surabaya ini sebagai bentuk ungkapan cintanya pada transportasi kereta api.
Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya Suprapto mengatakan, pameran lukisannya mendapat tangapan positif dari masyarakat dan para penumpang di Stasiun Gubeng. Banyak para penumpang maupun pengantar menyempatkan diri menikmati hasil karya Vincent.
BACA JUGA: Pesan Tiket KA via KAI Access Dapat Potongan Harga
"Saya ucapkan terima kasih atas kado dari Vincent dengan pameran lukisan yang bertemakan kereta api,” kata dia.
Ia berharap dengan melihat lukisan Vincent, masyarakat Indonesia bisa lebih mencintai dan menggunakan transportasi massal khususnya kereta api. Sehingga mobilitas masyarakat semakin lancar dan angka kemacetan menjadi turun.
Selain pameran lukisan, Suprapto menginformasikan ada beberapa even spesial yang ditampilkan di Stasiun Surabaya Gubeng dalam rangka menyambut HUT KA ke-74 kali ini.
Di antaranya adalah pameran UMKM binaan KAI Daop 8 Surabaya dan photo booth bertemakan ikon-ikon wisata unggulan di Jawa Timur seperti Tugu Pahlawan, Gunung Bromo, karapan sapi dan Tugu Suroboyo.
BACA JUGA: Tiket Kereta Lokal Hanya Bisa Dipesan Lewat KAI Access
“Pameran UMKM sendiri dilaksanakan mulai 14 September hingga 12 Oktober 2019,” katanya.
PT KAI berharap, pameran UMKM bisa memberikan kesempatan kepada mitra binaan untuk mengenalkan dan memasarkan hasil produksinya di Stasiun Gubeng.
“Dengan dipromosikannya produk-produk dari UMKM Mitra Binaan KAI di stasiun, diharapkan dapat meningkatkan penjualan produk serta perekonomian para mitra binaan KAI," kata Suprapto.
