Logo

Lolos Penjaringan, Awey Siap Raih Simpati Warga Surabaya

Reporter:,Editor:

Jumat, 01 November 2019 09:07 UTC

Lolos Penjaringan, Awey Siap Raih Simpati Warga Surabaya

Mantan Anggota DPRD Surabaya periode 2014-2019 Vinsensius Awey. Foto: Ist

JATIMNET.COM, Surabaya – Mantan Anggota DPRD Surabaya periode 2014-2019 Vinsensius Awey bertekad akan meningkatkan semangat terus bekerja dengan baik untuk membangun Surabaya.

Tekad itu bakal direalisasikan dengan mewujudkan Kota Surabaya sebagai kota cerdas, sentosa, berbudaya, humanis, dan bersaing global berbasis sumber daya manusia.

“Saya belum mengetahui kabar hasil penjaringan. Tapi mendengar hal tersebut (direkom DPD Nasdem Surabaya) menambah amunisi spirit untuk saya agar terus berkerja dengan baik meraih simpati warga Kota Surabaya,” kata kader Partai Nasdem yang biasa dipangil Awey ini, Jumat 1 November 2019.

BACA JUGA: Pilkada Surabaya, Nasdem Keluarkan Tiga Nama Bacawali

Dikonfirmasi Jatimnet.com, Awey mengatakan dirinya belum mengetahui kabar dirinya menjadi satu satunya calon yang berasal dari internal partainya.

“Seandainya itu benar. Masih ada tahapan berikutnya yakni menunggu keputusan DPP Nasdem, untuk rekom yang dikeluarkan,” ucapnya.

Menurut Awey, yang dilakukan oleh Bapilu DPD Nasdem Surabaya sudah sangat benar dengan membuka pendaftaran bagi siapapun (terbuka utk umum). Lalu menghadirkan panelis yang berkompeten di bidangnya.

BACA JUGA: Gerindra Incar Wakil Bupati Gresik

Ia juga menjelaskan, setelah ini akan dilanjutkan juga dengan hasil survei akseptabilitas dan elektabilitas ketiga bacalon tersebut dari berbagai lembaga survei terpercaya.

“Hal ini penting untuk mengetahui sosok ketiga bakal calon tersebut apakah ada tempat di hati warga Kota Surabaya. Dengan demikian tentunya Nasdem akan mengeluarkan rekom sesuai dengan keinginan warga Kota Surabaya,” terangnya.

Menurut dia, dalam berbagai pilkada sebelumnya, Nasdem telah teruji beberapa kali menang dikarenakan selalu ada bersama suara masyarakat setempat dalam menentukan calon.

BACA JUGA: Dua Variabel Ini yang Wajib Dimiliki Bacawali Independen di Surabaya

“Dan saya mengucapkan terima kasih kalau benar nama saya ada dalam tiga besar yang direkom partai. Setidaknya di langkah awal pilkada ini, saya sudah lalui satu tahap penjaringan calon dari Partai Nasdem,” tuturnya.

Sebelumnya, DPD Nasdem Kota Surabaya telah mengantongi tiga nama bakal calon Wali Kota Surabaya yang akan direkomendasikan ke DPP Nasdem melalui DPW Nasdem Jawa Timur.

Tiga nama tersebut meliputi kader intenal partai Vinsensius Awey, Ketua Peradi Kota Surabaya Hariyanto, dan Ketua DPD Golkar Jatim Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans.