
Reporter
ZulafifSabtu, 27 Agustus 2022 - 08:20
Editor
Bruriy Susanto
Ketua Dekranasda, Aminah Hadi Zainal Abidin (kanan) saat melihat produk hasil dari pelaku UKM binaan Pemkot Probolinggo di pusat oleh oleh areal alun-alun Kota Probolinggo. Foto: Zulkiflie
JATIMNET.COM, Probolinggo - Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo melalui Dewan Kerajinan Nasional (DEKRANASDA), meresmikan Gedung Pusat Oleh-oleh IKM/UMKM, Sabtu 27 Agustus 2022.
Dengan diresmikannya gedung pusat oleh-oleh di areal Alun-alun Kota Probolinggo tersebut, pemerintah daerah berharap, ke depan bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin dan Ketua Dekranasda, Aminah Hadi Zainal Abidin meresmikan langsung gedung pusat oleh-oleh tersebut. Acara peresmian, turut dihadiri jajaran Forkopimda Kota Probolinggo.
Dalam peresmian itu, Wali Kota Hadi bersama Aminah Hadi melihat langsung sejumlah produk yang ada di dalam gedung pusat Oleh-oleh. Seperti ; Produk makanan-minuman, Pakaian, Kerajinan dan lainnya yang menjadi produk unggulan di Kota Probolinggo.
Tak hanya sekedar melihat-lihat, Aminah Hadi bahkan turut mencoba berbelanja langsung beberapa produk makanan yang dijual di gedung setempat. Aminah, turut mencoba layanan aplikasi E-Commerce "UMIK Hebat" saat berbelanja produk.

Ketua Dekranasda, Aminah Hadi Zainal Abidin
Ketua Dekranasda, Kota Probolinggo, Aminah Hadi mengatakan, dengan diresmikannya gedung pusat Oleh-oleh, kedepan bisa menjadi wadah dan mempermudah Produk-produk lokal dalam pemasarannya. "Semoga lewat peresmian gedung pusat oleh-oleh ini, menjadi kado di hari jadi Kota Probolinggo yang ke-663," ujar Aminah Hadi.
Sementara Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin mengatakan, dengan diresmikannya gedung pusat Oleh-oleh, merupakan bagian komitmen pemerintah Kota Probolinggo membantu para pelaku IKM/UMKM, dalam meningkatkan pemasaran hasil produknya.
Apalagi, terang Hadi, pasca adanya Pandemi Covid-19 selama dua tahun lalu, membuat sektor industri kecil menengah di Kota Probolinggo sempat terpuruk.

Suasana Peresmian Gedung Pusat Oleh-oleh IKM/UMKM. Foto : Zulkiflie.
"Banyak Produk-produk unggulan di Kota Probolinggo, di mana tentunya dapat dipasarkan secara meluas. Baik itu produk olahan ikan dan mangga, di mana merupakan salah satu produk unggulan di Kota Probolinggo," terang Hadi.
Agar Produk-produk tersebut diterima masyarakat luas, Wali Kota Hadi berpesan agar para pelaku IKM/UMKM terus menjaga kualitas produknya. Itu agar pemasarannya terus meningkat, serta konsumen tidak beralih ke produk lainnya.
Dalam kesempatan itu, Wali Kota Hadi bersama istrinya Aminah Hadi, turut melihat kegiatan melukis batik di sepatu oleh para siswa sekolah, dimana jumlahnya ada sekitar 663 buah. Keduanya juga menyempatkan melihat aksi melukis batik bersama, dilalukan oleh para ibu-ibu warga Kota Probolinggo. (ADV/Inforial)