Logo

Empat Pelindo Integrasikan Pelayanan Lewat Billing System

Reporter:,Editor:

Jumat, 14 December 2018 14:25 UTC

Empat Pelindo Integrasikan Pelayanan Lewat Billing System

Direktur Operasional dan Komersial PT Pelindo III, Putut Sri Mujanto. Foto: Baehaqi Almutoif

JATIMNET.COM, Surabaya - PT Pelindo I, II, III dan IV akan mengintegrasikan pelayanan melalui sistem billing. Konektivitas yang terintegarasi ini diharapkan mempermudah pelayanan terhadap pelanggan. 

Direktur Operasional dan Komersial PT Pelindo III, Putut Sri Mujanto mengatakan, untuk sistem billing ini masih dalam tahap menyiapkan infrastruktur. Akhir Desember 2018 proyek tersebut ditargetkan dapat berjalan dan terus disempurnakan pelayanan yang ada di dalamnya.

"Secara bertahap pengerjaannya. Billing system akan kami mulai luncurkan akhir Desember. Nanti secara bertahap memiliki beberapa fungsi seperti tracking dan payment, seluruhnya itu dilaksanakan 31 Maret," ujar Putut usai konfrensi pers Port Run 2018 di Hotel Sheraton Surabaya, Jumat 14 Desember 2018. 

BACA JUGA: Pusat Kontrol Layanan Kepelabuhan Pelindo III Resmi Beroperasi

Putut melanjutkan, dengan terintegrasinya pelayanan melalui billing system, maka data pelanggan seluruh pelanggan di PT Pelindo baik I, II, III dan IV terkoneksi. Masyarakat bisa mengecek barangnya yang dikirim dari Medan sampai di Surabaya tanggal berapa melalui satu portal.

Ia pun optimis sistem ini dapat memperlancar kapal saat bersandar. Tidak perlu mengantre panjang karena sudah melakukan pemesanan lewat website. 

Namun, Putut menampik jika disebut pelayanan dengan sisem online tersebut sebagai pengurangan dari dwelling time yang dikeluhkan. Dirinya lebih setuju terobosan yang dilakukan untuk meningkatkan pelayanan. "Jadi satu di Pelindo in Corcoprate. Empat website milik Pelindo diintegrasikan," bebernya. 

BACA JUGA: Dirut Pelindo III: Pantai Boom Akan Dilengkapi Driving Range

Direktur Operasional Pelindo II Prasetiady mengatakan, dengan terintegrasinya dalam satu billing system dapat mengurangi 20 persen pembiayaan. Pelayanan menjadi lebih efektif, sebab pembayaran tak perlu dilakukan secara terpisah dan datang ke pelabuhan. Bisa dilakukan dalam satu sistem pembayaran. 

"Kurang lebih akan turun 20 persen biaya logistik. Tapi itu di sisi pelabuhan loh. Belum yang di luar, kan banyak seperti parkir bukan di kami," bebernya. 

BACA JUGA: Pelindo II Incar Operator Pelabuhan Meksiko

Sementara Direktur Keuangan Pelindo IV Yon Irawan menambahkan, sistem ini dapat menurunkan biaya logistik yang memang mahal di wilayah Timur Indonesia. Karena secara pelayanan bisa mempercepat bongkar muat. Dengan begitu, produktivitas kinerja diharapkan dapat semakin meningkat. 

"Pekerjaan rumah kami di Pelindo IV adalah isu konektivitas. Di Timur banyak yang terpecah pelabuhannya. Kerja sama ini akan membantu tidak hanya di Barat, tapi juga di Timur," kata Yon Irawan.