Logo

Satlantas Polres Gresik Razia Dump Truck Galian C

Reporter:,Editor:

Jumat, 01 November 2019 14:32 UTC

Satlantas Polres Gresik Razia Dump Truck Galian C

RAZIA TRUK. Kasat Lantas Polres Gresik AKP Erika Purwana Putra merazia truk di wilayah Kecamatan Dukun, Gresik, Jumat 1 November 2019.

JATIMNET.COM, Gresik – Satlantas Polres Gresik dan Dinas Perhuhungan setempat menggelar razia terhadap dump truck di depan Kantor Polsek Dukun, Jumat 1 November 2019.

Razia digelar menyusul beberapa kecelakaan yang melibatkan truk pengangkut galian c ini hingga menyebabkan korban meninggal.

Sedikitnya ada empat dump truck yang ditilang karena melebihi muatan. Petugas menghentikan puluhan truk satu per satu dan memeriksa kelengkapan surat-suratnya.

“Kami tingkatkan kegiatan penindakan. Seperti truk yang muatannya melebihi kapasitas atau surat tidka lengkap,” kata Kasat Lantas Polres Gresik AKP Erika Purwana Putra, Jumat 1 November 2019.

BACA JUGA: Dump Truck Seruduk Tiga Rumah, Dua Warga Gresik Meninggal

Selain itu, Erika juga menegaskan bakal mengamankan kendaraan jika terbukti melakukan pelanggaran yang fatal. “Kecelakaan di Tebuwung Dukun kemarin jangan terulang. Sopirnya sudah ditetapkan sebagai tersangka, truknya diamankan,” kata Erika.

Untuk antisipasi jangka panjang, kata dia, pihaknya berencana memasang portal di jalan masuk Kecamatan Dukun. Selain itu, juga akan berkordinasi dengan petugas dishub untuk menambah rambu-rambu lalu lintas.

“Sosialisasi rencana pemasangan portal sudah kami sampaikan ke seluruh kepala desa di Kecamatan Dukun, khusunya yang tidak boleh dilintasi truk besar," katanya.

Sebelum razia dilakukan sempat terjadi kecelakaan dua pengendara sepeda motor di Jalan Raya Lasem, Desa Lasem, Kecamatan Dukun. Satu korban tewas terlindas dump truck bermuatan tanah urug (galian C) dan dua korban lainnya luka-luka.

BACA JUGA:  Pengendara Motor Lamongan Tewas Usai Senggolan dengan Truk di Gresik

Truk dengan nopol K 1543 QD yang dikemudikan Septa Kusbiantoro (43) warga Desa Mantingan, Kecamatan Bulu, Rembang melindas korban. Saat itu korban yang dibonceng dibonceng terjatuh setelah bertabrakan dengan motor di depannya.

Kasat Lantas Polres Gresik AKP Erika Purwana Putra mengatakan, dengan seringnya kecelakaan di wilayah Gresik yang mengakibatkan korban meninggal dunia, pihaknya akan lebih intensif melakukan penertiban para pengendara khususnya armada galian C.

“Kami mengimbau agar para pengendara lebih berhati-hati di jalan. Bagi kendaraan roda dua lebih baik mengalah jika berpapasan dengan kendaraan besar demi keselamatan diri," urainya.