Rabu, 06 February 2019 04:55 UTC
Staylus Samsung. Foto: Patentyl Mobile
JATIMNET.COM, Surabaya – Perusahaan elektronik terbesar asal Korea Selatan, Samsung dikabarkan mematenkan fungsi terbaru pada stylus miliknya, S Pen. Bila sebelumnya stylus bisa digunakan untuk tombol rana jarak jauh, maka kini fungsinya diperluas dengan menambah kamera bawaan.
Dilansir dari www.techradar.com, Rabu 6 Februari 2019 Samsung telah mematenkan stylus dengan kamera bawaan ini. Paten secara resmi diberikan hari ini oleh Kantor Paten dan Merek Dagang Amerika Serikat.
Seperti dilansir Patently Mobile, paten yang semula diajukan pada Februari 2017, melibatkan "perangkat pena listrik" dengan "sistem optik termasuk lensa dan sensor gambar". Sehingga memungkinkan kamera untuk "dikendalikan dari elektronik eksternal alat."
BACA JUGA: AFPI Serius Tangani Pengaduan Pembiayaan Teknologi
Fungsionalitas zoom optik telah lama dianggap sebagai penghalang bagi produsen ponsel, karena ketebalan tambahan terhadap bentuk handset. Namun, memindahkan fungsionalitas pembesaran optik ke perangkat eksternal seperti S Pen milik Samsung diharapkan bisa meminimalisir halangan kendala itu.
Belum ada penjelasan kapan fungsi terbaru stylus ini akan diterapkan dalam produk Samsung Galaxy Note. Tapi tak ada salahnya berharap stylus keren ini bakal tersedia di Galaxy Note 10.