Logo

Pemprov Jatim Bersama Kodam V/Brawijaya Segera Renovasi 170 Rutilahu di Probolinggo

Reporter:,Editor:

Rabu, 25 May 2022 01:40 UTC

Pemprov Jatim Bersama Kodam V/Brawijaya Segera Renovasi 170 Rutilahu di Probolinggo

Renovasi. Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI bersama Plt Bupati Probolinggo, saat meletakkan batu bata sebagai penanda dimulainya program renovasi Rutilahu. Foto : Diskominfo.

JATIMNET.COM, Probolinggo - Sebanyak 170 rumah tidak layak huni (Rutilahu) di Kabupaten Probolinggo dan 8 rumah tidak layak huni di Kota Probolinggo, bakal dibantu renovasi oleh Pemprov Jatim bersama Kodam V/Brawijaya.

Program renovasi Rutilahu tersebut, bertujuan mewujudkan tempat hunian yang representatif dan sehat bagi masyarakat miskin. Di Probolinggo renovasi Rutilahu diawali dengan pembangunan rumah Sukesi, di Dusun Krajan Desa Leces Kecamatan Leces.

Itu ditandai dengan prosesi peletakan batu pertama dan pemberian bantuan peralatan rumah tangga secara gratis,  disalurkan langsung oleh Panglima Kodam (Pangdam) V/Brawijaya Mayjen TNI Nurcahyanto, Selasa 24 Mei 2022.

Panglima Kodam V/Brawijaya Mayjen TNI, Nurcahyanto mengatakan, program renovasi rumah tidak layak huni secara rutin dilaksanakan, dimana di tahun 2022 tercatat  ada 1.952 unit yang harus ditangani. Ditambah pembangunan jamban sebanyak 210 unit, dimana tersebar di 4 (empat) Kodim se-Jawa Timur.

Baca Juga: Hujan Deras dan Angin Kencang, Atap Kantor Desa di Probolinggo Ambrol Nyaris Rata Tanah

“Tentunya perlu dukungan semua pihak, dalam menjalankan program renovasi Rutilahu. Itu agar dapat berjalan dengan baik dan lancar. Semoga program ini bermanfaat, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Nurcahyanto. .

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurcahyanto bersama Pemkab Probolinggo turut meresmikan Musholla Nurul Falah. Musala yang sebelumnya kondisi sudah rusak, kini telah direnovasi sehingga dapat digunakan secara layak, untuk ibadah masyarakat. 

Plt Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko mengatakan, terpilihnya daerah Kabupaten Probolinggo sebagai lokasi program renovasi Rutilahu, merupakan suatu kehormatan dan kebanggaan tersendiri.

Baca Juga: Program Rutilahu Tahap Satu, 74 Rumah Siap Dibedah

“Kami mewakili Pemerintah Kabupaten Probolinggo mengucapkan terima kasih kepada Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Nurcahyanto yang senantiasa melakukan kunjungan, dalam acara program renovasi Rutilahu,” katanya.

Menurut Timbul, program renovasi Rutilahu semakin menegaskan kemanunggalan TNI dan rakyat, sebagai bukti nyata sinergitas TNI dengan Pemerintah Daerah.

“Selain membutuhkan peran serta aktif masyarakat, tentunya juga diperlukan dukungan oleh semua pihak. Harapannya, kegiatan program renovasi Rutilahu di Kabupaten Probolinggo dapat berjalan berkelanjutan dalam bentuk kegiatan bervariatif,” Timbul memungkasi.