Logo

Pakai Jaket "Polisi", Pelaku Curi Motor hingga 21 TKP di Probolinggo

Reporter:,Editor:

Kamis, 03 February 2022 23:40 UTC

Pakai Jaket "Polisi", Pelaku Curi Motor hingga 21 TKP di Probolinggo

CURANMOR. Plt Kasi Humas Polres Probolinggo Kota Iptu Zainullah (kiri) menunjukkan motor hasil pencurian pelaku, Kamis, 3 Februari 2022. Foto: Humas Polresta Probolinggo

JATIMNET.COM, Probolinggo – Berbekal jaket warna hitam bertuliskan "Polisi" pelaku pencurian motor di Kota Probolinggo berhasil melancarkan aksinya hingga 21 TKP. Cara tersebut ditengarai petugas agar pelaku bisa mengecoh masyarakat saat beraksi. 

Plt Kasi Humas Polres Probolinggo Kota Iptu Zainullah mengatakan terungkapnya modus baru pencurian motor tersebut berawal saat petugas kepolisian melakukan patroli keamanan, Rabu dini hari, 2 Februari 2022. 

Saat itu, petugas mendapati ada dua pelaku pencurian motor, yakni HG dan RH tengah membuang sebuah dudukan plat besi pada jok motor curiannya di areal Pasar Hewan Wonoasih, Kota Probolinggo. 

BACA JUGA: Polisi Tangkap Buruh Pencuri Motor di Pabrik Kayu MJS Probolinggo

"Jadi motor yang dicuri adalah motor pengangkut galon air , dimana dudukan plat besinya sengaja dibuang guna menghilangkan ciri-ciri motor yang dicuri," ujar Zainullah, Kamis, 3 Februari 2022.

Mendapati aksi pelaku, petugas kemudian berupaya mendekati keduanya. Namun karena merasa aksinya ketahuan, kedua pelaku lantas mencoba melarikan diri.

RH berhasil kabur , sedangkan HG akhirnya tak dapat berkutik setelah dihadiahi timah panas petugas. HG langsung digelandang petugas ke Mapolres Probolinggo Kota guna menjalani pemeriksaan.

"Berkaitan jaket itu, HG mengaku merupakan milik rekannya, RH, yang berhasil kabur. Menurut HG, RH memang sudah terbiasa menggunakan jaket tersebut," kata Zainullah.

Setelah dilakukan pengembangan penyelidikan, petugas akhirnya mengamankan dua pelaku lainnya yang merupakan penadah motor curian. Keduanya, SZ, warga Kecamatan Kuripan dan SY, warga Kecamatan Bantaran, Kabupaten Probolinggo. 

BACA JUGA: Dalam Semalam, Empat Motor Warga Kraksaan Probolinggo Hilang Dicuri

Dari penangkapan SZ dan SY , petugas mengamankan dua motor curian dengan kondisi masing-masing kendaraan ada yang tanpa pelat nomor dan nomor mesin dan rangkanya dalam kondisi rusak.

"Dari rumah RH yang berhasil kabur, petugas juga mendapatkan belasan pelat nomor kendaraan berikut spare part motor berbagai merek dan tentunya menjadi tambahan informasi guna penyelidikan petugas," kata Zainullah.

Sementara berdasarkan penangkapan ketiganya, petugas mengamankan lima motor curian dan dua di antaranya motor matic Honda Vario dan Beat.