Logo

Nobby Resmikan Gerai ke-127 di Citimall Tuban

Hadirkan Fashion Muslim Modern dan Elegan
Reporter:,Editor:

Sabtu, 24 January 2026 06:20 UTC

Nobby Resmikan Gerai ke-127 di Citimall Tuban

Grand opening brand busana muslim Nobby ke-127 di lantai 1 Citimall Tuban Sabtu, 24 Januari 2026. Foto: Zidni Ilman

JATIMNET.COM, Tuban – Brand busana muslim nasional Nobby resmi memperluas jaringannya dengan membuka gerai ke-127 di lantai 1 Citimall Tuban, Sabtu, 24 Januari 2026. Kehadiran Nobby di Bumi Wali menambah pilihan destinasi belanja fashion muslim modern bagi masyarakat Tuban dan sekitarnya.

Pembukaan gerai ini berlangsung meriah dan langsung menarik perhatian pengunjung pusat perbelanjaan. Nobby menghadirkan konsep toko yang tampil fancy, eye-catching, dan elegan, selaras dengan karakter busana muslim modern yang diusung brand tersebut.

Manajemen Nobby menargetkan gerai baru ini dapat memberikan pengalaman belanja yang lebih nyaman dan menyenangkan. Selain itu, pembukaan store di Tuban menjadi langkah strategis untuk memperluas penetrasi pasar fashion muslim di wilayah pesisir utara Jawa Timur.

Supervisor Marketing Nobby, Azizah Dwi Kurniawati, menjelaskan bahwa Nobby terus menghadirkan ragam busana muslim modern dengan sentuhan eksklusif, namun tetap terjangkau bagi berbagai kalangan.

BACA: Bikin Macet, DPRD Minta Andalalin Citimall Tuban Ditinjau Ulang

“Nobby menawarkan berbagai kebutuhan fashion muslim, mulai dari dress, tunik, scarf, aksesori, pants, skirt, hingga koleksi lainnya. Seluruh produk dirancang dengan nuansa modest dan classy, sehingga cocok untuk berbagai aktivitas, baik formal maupun kasual,” ujarnya.

Azizah menambahkan, kekuatan utama produk Nobby terletak pada kualitas material dan desain yang eksklusif. Setiap koleksi menggunakan bahan berkualitas tinggi yang ringan, lembut di kulit, serta nyaman dipakai sepanjang hari. Dari sisi desain, busana Nobby mudah dipadupadankan dan tetap tampil elegan.

 

Nobby menawarkan berbagai kebutuhan fashion muslim yang produk dirancang dengan nuansa modest dan classy. Foto: Zidni Ilman

 

Acara grand opening Nobby Store Tuban turut dihadiri sejumlah tamu spesial, influencer, serta member loyal Nobby. Untuk memeriahkan pembukaan, manajemen menawarkan berbagai promo menarik, mulai dari diskon hingga 50 persen, hadiah dengan total nilai jutaan rupiah, doorprize voucher belanja, hingga free gift bagi pengunjung.

Pada momen ini, Nobby juga meluncurkan produk bertajuk Part of Ramadhan sebagai pembuka rangkaian koleksi Ramadhan 2026. Koleksi awal ini terdiri dari empat desain pilihan dari total 35 koleksi Ramadhan yang akan dirilis secara bertahap.

BACA: Dorong Zero Accident, PLN NP UP Gresik Perkuat Budaya K3 Lintas Instansi

Koleksi Ramadhan tersebut menghadirkan busana couple dan family dengan motif floral watercolor bernuansa lembut dan feminin. Desainnya disiapkan untuk menemani aktivitas selama bulan Ramadhan hingga perayaan Idulfitri bersama keluarga.

Dari sisi harga, Nobby menawarkan produk dengan rentang yang kompetitif, mulai dari Rp20 ribuan hingga Rp500 ribuan, menyesuaikan jenis produk, kualitas bahan, dan detail desain.

Ke depan, Nobby juga merencanakan peluncuran lebih banyak koleksi sarimbit serta koleksi spesial Lebaran 2026 yang akan berkolaborasi dengan sejumlah selebritas nasional.

Dengan dibukanya gerai di Citimall Tuban, manajemen berharap Nobby semakin dikenal luas oleh masyarakat dan terus menjadi pilihan utama fashion muslim yang fashionable, terjangkau, dan nyaman dikenakan. Selama masa grand opening, pengunjung masih dapat menikmati diskon hingga 50 persen sambil menjelajahi berbagai koleksi busana muslim unggulan dari Nobby.