Kamis, 22 January 2026 09:00 UTC

Suasana pelaksaan dalam rangka mewujudkan zero accident dilingkungan PLN Nusantara Power Unit Pembangkit (NP UP) Gresik. Foto: Humas PLN NP UP Gresik.
JATIMNET.COM, Gresik – PLN Nusantara Power Unit Pembangkit (NP UP) Gresik terus memperkuat penerapan budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sebagai upaya mewujudkan target zero accident di lingkungan kerja dan masyarakat sekitar.
Komitmen tersebut ditunjukkan melalui pelaksanaan Apel Bulan K3 Nasional 2026 yang diikuti seluruh karyawan serta Tenaga Alih Daya (TAD) PLN NP UP Gresik. Kegiatan ini juga melibatkan berbagai instansi lintas sektor sebagai bentuk sinergi dalam penerapan K3.
Sejumlah instansi turut hadir dalam kegiatan tersebut, di antaranya Polsek Gresik Kota, Polsek KP3 Gresik, Polres Gresik, Danramil dan Camat Gresik, Basarnas Surabaya, Dinas Tenaga Kerja, Dinas Pemadam Kebakaran, serta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gresik.
Senior Manager PLN NP UP Gresik, Mochamad Fauzi Iskandar, menegaskan bahwa peringatan Bulan K3 Nasional menjadi momentum strategis untuk memperkuat komitmen penerapan K3 secara konsisten di seluruh aktivitas perusahaan.
“Penerapan K3 tidak boleh surut. Ini adalah tanggung jawab bersama untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sehat,” ujarnya, Kamis, 22 Januari 2026.
BACA: PLN Nusantara Power UP Tanjung Awar-Awar Sukses Jaga Pasokan Listrik Selama Nataru 2025-2026
Rangkaian kegiatan Bulan K3 Nasional kemudian dilanjutkan dengan Seminar K3 Nasional bertema “Strengthening Occupational Safety Culture and Emergency Preparedness in the Workplace”.
Seminar tersebut digelar di PLN UPDL Surabaya Satelit Gresik dan diikuti lebih dari 140 peserta, baik secara luring maupun daring. Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Dinas Tenaga Kerja Jawa Timur.
Materi seminar membahas penguatan budaya K3, pencegahan risiko kerja, serta sistem kesiapsiagaan dan penanganan kondisi darurat. Basarnas Surabaya turut memaparkan strategi tanggap darurat yang perlu diterapkan di lingkungan kerja.
Fauzi berharap kegiatan ini mampu meningkatkan kesadaran akan potensi risiko serta memperkuat kesiapsiagaan seluruh insan PLN dalam menghadapi situasi darurat. Rangkaian acara kemudian ditutup dengan sesi diskusi interaktif.
Melalui peringatan Bulan K3 Nasional 2026, PLN NP UP Gresik kembali menegaskan komitmennya dalam membangun ekosistem K3 yang profesional, andal, dan kolaboratif demi menciptakan lingkungan kerja yang aman, sehat, dan produktif.
