Logo

Kasus Covid-19 Menuju Zona Oranye, Gresik Canangkan Gerakan Bermasker

Reporter:,Editor:

Rabu, 12 August 2020 08:00 UTC

Kasus Covid-19 Menuju Zona Oranye, Gresik Canangkan Gerakan Bermasker

BERMASKER. eluruh Forkopimda mengikuti apel pencanangan Gresik Bermasker di halaman Kantor Bupati Gresik. Foto: Agus

JATIMNET.COM, Gresik - Setelah mengeluarkan Peraturan Bupati 22 tahun 2020 dalam rangka menekan wabah Covid-19,  Bupati Gresik Sambari Halim Radianto mencanangkan Gerakan Gresik bermasker. Dalam pencanangan tersebut Bupati Sambari membagikan 500 ribu masker hasil sumbangan berbagai pihak untuk masyarakat melalui Forkopimda beserta organisasi wanita dan Camat. 

“Kami sangat berterima kasih karena pandemic Covid-19 di wilayah Kabupaten Gresik saat ini sudah berangsur membaik. Alhamdulillah saat ini kita sudah berada di zona oranye. Mohon dukungan dan doa dari semuanya,” kata Bupati Sambari, Rabu 12 Agustus 2020. 

Untuk menuju kesana, Bupati Sambari meminta kesadaran semua pihak agar melaksanakan protokol Kesehatan, dengn selalu mengenakan masker, selalu dan sering cuci tangan dengan sabun, jaga jarak dan menghindari kerumunan saat beraktifitas diluar rumah.

“Protokol Kesehatan adalah vaksi terbaik sebelum vaksin corona ditemukan. Untuk itu kami mohon semuanya untuk mensuskseskan protocol Kesehatan ini kepada semuanya. Jangan berhenti mensosialisasikan protokol kesehatan," pintanya.

BACA JUGA: Gresik Beranjak Zona Oranye, Protokol Kesehatan Tetap Berlaku

Pada kesempatan itu, secara simbolis Bupati Gresik membagikan masker kepada perwakilan masyarakat, terlihat ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Gresik, Maria Ulfa Sambari secara simbolis memberikan masker kepada Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Gresik, Zumrotus Sholihah Qosim.

Sekotak besar masker juga diserahkan kepada ibu ketua Bhayangkari Gresik, ibu perwakilan Persit Kartika Candrakirana Gresik, Ibu Ketua Dharma Wanita Gresik, serta beberapa perwakilan ibu-ibu yang lain.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Gresik Reza Pahlevi dalam keterangannya menyatakan, setengah juta masker ini merupakan hasil sumbangan dari berbagai pihak selama ini. 

Sesuai perintah Bupati, masker-masker tersebut harus sampai ke masyarakat melalui Camat dan jajaran ke bawah, dirinya berharap kepada semua pihak terutama perusahaan untuk aktif juga membagikan masker ke masyarakat.

“Pentingnya masker ini menurut Bupati, karena efektif dalam pencegahan penyebaran Covid-19. Kalau semua masyakarat Gresik bermasker, niscaya Gresik akan keluar dari pandemik Covid-19," kata Reza mempungkasi.