Jumat, 21 February 2025 03:00 UTC
Perwakilan warga Kecamatan Kebomas mengikuti Jum'at Curhat di kantor Kecamatan Kebomas, Jumat, 21 Februari 2025. Foto: Humas Polres Gresik
JATIMNET.COM, Gresik – Warga Kecamatan Kebomas mengusulkan agar Pos Polisi Nippon Paint dan Pos Polisi Prambangan diaktifkan selama 24 jam.
Usulan itu guna mengantisipasi terjadinya kemacetan dan tindak pidana. Mereka juga berharap polisi lebih sering hadir di lapangan.
Usulan tersebut dilontarkan masyarakat yang ikut dalam acara program “Jum’at Curhat” yang diinisiasi Polres Gresik.
Program menampung aspirasi masyarakat ini berlangsung di Pendapa Sentono, Kecamatan Kebomas. Kegiatan ini bertujuan mendengar keluhan dan masukan masyarakat.
BACA: Diduga Hendak Balap Liar, Puluhan Pemuda Diamankan ke Polsek Dawarblandong
Kapolres Gresik AKBP Rovan Richard Mahenu melalui Kasat Pembinaan Masyarakat (Binmas) AKP Ali Fauzi menyampaikan kegiatan ini berkaitan dengan keamanan dan ketertiban lingkungan.
Melalui sesi dialog, berbagai permasalahan diungkapkan dan didiskusikan bersama oleh masyarakat dengan pihak kepolisian.
"Sejumlah permasalahan yang disampaikan oleh warga adalah peningkatan keamanan lingkungan," katanya, Jumat, 21 Februari 2025.
Masyarakat juga mengusulkan pemasangan CCTV guna memudahkan pengawasan serta identifikasi aktivitas di lingkungan warga atau jalan raya.
Warga juga meminta tindakan tegas terhadap aksi balap liar yang sering terjadi pada Jumat dan Sabtu malam yang mengganggu ketertiban umum.
Masyarakat berharap agar Bhabinkamtibmas lebih sering hadir dan berinteraksi dengan warga membangun kesadaran kolektif menjaga lingkungan.
BACA: Bagikan Cokelat, Satlantas Polres Gresik Kampanyekan Keselamatan Berlalu Lintas
Ali menyatakan pihaknya akan menindaklanjuti setiap keluhan yang disampaikan.
"Polres Gresik komitmen dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga," katanya.
Program "Jum'at Curhat" ini merupakan salah satu upaya kepolisian untuk membangun komunikasi yang lebih erat dengan masyarakat.
Kegiatan ini diharapkan menjadi wadah efektif memperkuat sinergi antara kepolisian dan warga, menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
Acara ini juga dihadiri Camat Kebomas, anggota Satbinmas Polres Gresik, perwakilan Linmas, dan warga Kecamatan Kebomas.