Minggu, 14 October 2018 13:34 UTC
Garmin Instinct. FOTO: Wareable.
JATIMNET.COM, Surabaya – Di penghujung tahun 2018 ini Garmin terus berinovasi dengan meluncurkan jam tangan outdoor berstandar militer. Dikutip dari Wareable 11 Oktober 2018 silam, salah satu raksasa teknologi asal Kansas Amerika Serikat itu memperkenalkan Garmin Instinct. Apa hebatnya?
Keunggulan dari Instinct adalah fitur tahan panas, kejut, dan kedalaman air hingga 100 meter. Sepintas Garmin Instinct ini lebih mirip dengan pendahulunya, yakni Fenix 5. Keduanya sama-sama mengusung jam tangan pintar luar ruangan yang didukung oleh GPS.
Kelebihan lain dari jam tangan pintar ini bisa dilihat meski dibawah terik matahari langsung. Sebab layarnya telah dilapisi dengan anti gores yang dikemas dengan serat polimer.
Garmin Instinct ini diperkuat jerohan 3-axis gyroscope, altimeter barometrik, yang didukung GLONASS dan Galileo. Kemampuannya untuk mencari jaringan multi-satelit pada saat berada di area yang kurang mendapatkan dukungan GPS.
Fitur lainnya, monitor denyut jantung dan rangkaian mode latihan rutin Garmin. Ditambah kompatibilitas dengan perangkat Garmin lainnya, seperti kamera aksi VIRB.
Jam tangan ini sanggup bertahan 14 hari dalam mode smartwatch, 16 jam mode GPS dan 40 jam dalam mode penghemat baterai UltraTrac.
Di dalamnya terdapat navigasi, kemampuan mengikuti rute GPX, mengakses data elevasi dan ada Storm Alert, yang sangat berguna ketika berada di hutan belantara. Cukup memakai Trackback untuk mengikuti titik arah kembali ke posisi awal. Fitur inilah yang disebut-sebut jam tangan berstandar militer.
Jangan harapkan ada VO2 Max dan Connect IQ, begitu juga dengan NFC dan Garmin Pay atau penyimpanan musik. Tetapi jam tangan pintar ini bisa menerima pemberitahuan dan peringatan dari ponsel.
Kabar lain menyebutkan jika Garmin Instinct ini bermain di pasar G-Shock dengan pilihan warna abu-abu gelap, putih dan jingga. Rasan-rasan harganya dikisaran 299,99 dolar AS atau sekitar Rp4,5 juta, yang sepintas hampir sama dengan Fenix maupun Fenix Plus.