Minggu, 20 October 2019 09:30 UTC
BARU SATU. Sekretaris DPD Partai Golkar Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak (kiri) menyebut baru KH Zahrul Azhar, atau yang biasa disapa Gus Hans (kanan) yang berkomunikasi dengan Golkar untuk Pilwali Surabaya. Foto: Baehaqi
JATIMNET.COM, Surabaya - Sekretaris DPD Partai Golkar Jawa Timur Sahat Tua Simanjuntak siap mendukung KH Zahrul Azhar, atau yang biasa disapa Gus Hans dalam Pilwali Surabaya 2020.
Bahkan, Sahat menyatakan bakal turun langsung kampanye jika rekomendasi DPP Partai Golkar turun kepada Gus Hans. "Nanti kalau Gus Hans dapat rekom. Saya yang akan kampanye untuknya," ujar Sahat di kantor DPD Partai Golkar Jawa Timur, Minggu 20 Oktober 2019.
Sejauh ini, lanjutnya, baru Gus Hans yang berkomunikasi dengan partai pimpinan Airlangga Hartarto itu. Sehingga nama Gus Hans yang juga Wakil Ketua DPD Partai Golkar Jatim tersebut mulai disosialisasikan.
BACA JUGA: Golkar Jatim Siapkan SDM Calon Pemimpin Muda
Partai Golkar ingin melihat seberapa besar penerimaan masyarakat terhadap nama Gus Hans. "Sementara yang sudah mulai jalan Gus Hans. Sudah mulai sosialisasi, beliau adalah pengurus Partai Golkar provinsi. Ya kami dukung Gus Hans," ungkapnya.
Mendapat dukungan dari Sekretaris DPD Partai Golkar, Gus Hans merendah. Juru bicara Khoiffah-Emil di Pilgub 2018 lalu itu mengaku menghargai mekanisme partai. Dirinya tetap menunggu rekomendasi resmi partai.
BACA JUGA: Peringati HUT ke 55, DPD Golkar Jatim Awali dengan Ziarah Wali Lima
"Nanti melalui proses dan survei. Dan saya siap untuk itu semuanya. Jadi kami partai (Golkar) yang sehat, kami bukan partai CV tapi partai yang betul-betul mempertimbangkan asas demokrasi yang sebenarnya," kata Gus Hans.
Selama ini, Gus Hans mengaku setiap langkahnya untuk turun di panggung politik Surabaya selalu atas sepengetahuan Partai Golkar. Termasuk ketika akan berkomunikasi dengan partai lain.
"Komunikasi sama saya dengan PSI, Partai Nasdem, dan juga Partai Gerindra, komunikasi dengan mereka. Saya belum daftar tapi relawan saya sudah ambil. Ke Nasdem dan PSI," tandasnya.
