Logo

Bus Trans Jatim Koridor VI “Gajah Mada” Resmi Layani Rute Mojokerto–Sidoarjo

Reporter:,Editor:

Senin, 26 May 2025 12:00 UTC

Bus Trans Jatim Koridor VI “Gajah Mada” Resmi Layani Rute Mojokerto–Sidoarjo

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa memecah kendi sebagai simbol dimulainya operasional Bus Trans Jatim Koridor VI “Gajah Mada” rute Mojokerto-Sidoarjo, Senin, 26 Mei 2025. Foto: Hasan.

JATIMNET.COM, Mojokerto - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa meresmikan operasional Bus Trans Jatim Koridor VI dengan rute Mojokerto–Sidoarjo.

Bus yang diberi nama “Gajah Mada” ini mulai beroperasi usai peluncuran di Terminal Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Senin, 26 Mei 2025.

Dalam seremoni peluncuran, Khofifah memecahkan kendi sebagai simbol dimulainya layanan. Ia hadir bersama Kepala Dinas Perhubungan Jatim Nyono, Bupati Mojokerto Muhammad Albarraa, Wakil Bupati Sidoarjo Mimik Idayana, serta Wakil Wali Kota Mojokerto Rachman Sidarta Arisandi.

BACA: 15 Bus Trans Jatim Rute Gresik-Lamongan PP Beroperasi, Tarifnya Super Murah

Khofifah menyebut kehadiran koridor baru ini diharapkan dapat menjadi solusi atas persoalan lalu lintas, khususnya kemacetan dan kecelakaan di jalur Mojokerto–Sidoarjo. Selain itu, layanan ini merupakan jawaban atas aspirasi pekerja di kawasan industri Ngoro.

"Ini menjawab harapan buruh di Kawasan Ngoro Industri. Mereka beberapa kali menyampaikan harapannya bahwa Trans Jatim bisa melayani area industri Ngoro," ungkapnya.

Khofifah menambahkan, tarif yang diberlakukan sama seperti lima koridor sebelumnya, yaitu Rp5.000 untuk penumpang umum dan Rp2.500 bagi pelajar.

BACA: Bus Trans Jatim Koridor IV Gresik-Lamongan Segera Beroperasi, Ini Tarifnya

Namun, untuk sepekan pertama, masyarakat bisa menikmati layanan ini secara gratis. "Seminggu pertama ini promo gratis. Tapi saya minta tanggal 29 (Mei) besok, waktu Hari Lansia, gratis untuk para lansia," tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Jawa Timur Nyono menyampaikan bahwa hadirnya koridor VI ini diharapkan memperkuat konektivitas antarwilayah. Selain itu, mempercepat mobilitas warga serta mendukung pertumbuhan ekonomi di sekitar Sidoarjo dan Mojokerto.

Koridor VI dilayani oleh 14 unit bus medium high deck yang dinilai cocok untuk menghindari penambahan beban lalu lintas. Bus akan melintasi rute Terminal Porong (Sidoarjo) hingga Terminal Kertajaya (Mojokerto) dan beroperasi dari pukul 05.00 hingga 21.00 WIB.

BACA: Gubernur Jatim dan Ning Ita Resmikan Bus Trans Jatim Koridor II

Total jarak perjalanan dari Porong ke Mojokerto mencapai 35 kilometer. Sementara sebaliknya, hingga 45 kilometer dengan estimasi waktu tempuh sekitar 45 menit. Rute ini mencakup 55 halte pemberhentian. "Jarak tempuh perjalanan Porong-Mojokerto 45 menit," jelasnya.

Selain itu, armada bus dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti sistem pemadam kebakaran otomatis, kamera pengawas (CCTV), teknologi kamera berbasis artificial intelligence (AI), dan terhubung langsung ke Jatim Transport Command Center (JTCC).

Untuk kemudahan penumpang, tersedia berbagai metode pembayaran. Mulai dari uang elektronik, barcode QRIS, pemesanan melalui aplikasi Android hingga pembayaran tunai. 

"Kami juga menyediakan pembayaran tunai atau cash," pungkasnya.