Sabtu, 10 August 2019 04:44 UTC
RISMA. Wali Kota Surabaya tiba di lokasi Kongres V PDI Perjuangan di Inna Bali Beach Denpasar, Kamis 8 Agustus 2019. Dalam kongres yang berlangsung hingga Sabtu, 10 Agustus 2019, ia diangkat menjadi Ketua Bidang Kebudayaan DPP PDI Perjuangan. IST
JATIMNET.COM, Denpasar – Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini diangkat jadi Ketua Bidang Kebudayaan DPP PDI Perjuangan dalam Kongres V partai di Hotel Inna Beach, Denpasar, Bali, yang berlangsung 8-10 Agustus 2019.
Kongres V PDI Perjuangan ditutup pada Sabtu 10 Agustus 2019, hari ini. Agenda terakhirnya adalah rapat paripurna terakhir. Acara puncak ini sekaligus untuk menyerahkan keputusan-keputusan kongres dan palu pimpinan Kongres V pada Ketua Umum PDIP terpilih Megawati Soekarnoputri.
BACA JUGA: Aklamasi, Megawati Kembali Jabat Ketum PDIP Periode 2019-2024
"Agenda kedua pengumumam pelantikan dan pengambilan sumpah janji pengurus PDIP oleh ketum terpilih," kata Ketua Panitia Kongres V di Bali Wayan Koster, Jumat 9 Agustus 2019 malam.
Ia mengatakan terkait nama-nama pengurus baru nanti diserahkan kepada ketua umum terpilih sebagai formatur tunggal. Termasuk nama Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan.
"Sekjend itu kewenangan ketum karena formatur tunggal. Kan saya tidak tahu isi hatinya Bu Mega," katanya.
BACA JUGA: Mega Minta Jatah 4 Menteri Lebih, Begini Jawaban Jokowi
Namun ia menegaskan, dalam Anggaran Dasar Rumah Tangga (ADRT) partai, tidak ada larangan Sekjend menjabat dua kali. "Tidak ada larangan, tapi juga tidak menyuruh," katanya.
SUMPAH JABATAN. Pengurus DPP PDI Perjuangan periode 2019-2024 membaca sumpah jabatan dalam Kongres V di Bali, Sabtu 10 Agustus 2019. Foto: Opik.
Berikut susunan pengurus DPP PDI Perjuangan hasil Kongres V (periode 2019-2024)
1. Ketua Umum : Megawati Soekarnoputri
2. Ketua Bidang Kehormatan : Komarudin Watubun
3. Ketua Bidang Ideologi dan Kaderisasi : Djarot Syaiful Hidayat
4. Ketua Bidang Pemenangan Pemilu : Bambang Wuryanto
5. Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi : Sukur Nababan
6. Ketua Bidang Pemerintahan Hankam : Puan Maharani
7. Ketua Bidang Hukum HAM PUU : Yasonna Laoly
8. Ketua Bidang Perekonomian : Said Abdullah
9. Ketua Bidang Pangan, Pertanian dan LH : I Made Urip
10. Ketua Bidang Kelautan Perikanan : Rochmin Dahuri
11. Ketua Bidang Luar Negeri : Ahmad Basarah
12. Ketua Bidang Penanggulangan Bencana : Ribka Tjiptaning
13. Ketua Bidang Industri Tenaga Kerja dan Jamsos : Nusyirwan Sudjono
14. Ketua Bidang Kesehatan Perempuan dan Anak : Sri Rahayu
15. Ketua Bidang Kebudayaan : Tri Rismaharini
16. Ketua Bidang Koperasi dan Peningkatan Kesra : Mindo Sianipar
17. Ketua Bidang Pariwisata : Wiryanti Sukamdani
18. Ketua Bidang Pemuda Olahraga : Eriko Sotarduga
19. Ketua Bidang Keagamaan dan Kepercayaan : Hamka Haq
20. Ketua Bidang Ekraf dan Digital : M. Prananda Prabowo
21. Sekretaris Jenderal : Hasto Kristiyanto
22. Wakil Sekretaris Jenderal Internal : Utut Adianto
23. Wakil Sekretaris Jenderal Pemerintahan : Arif Wibowo
24. Wakil Sekretaris Jenderal Kerakyatan : Sadarestuwati
25. Bendahara Umum : Olly Dondokambey
26. Wakil Bendahara Internal : Rudianto Tjen
27. Wakil Bendahara Program : Juliari Batubara