Selasa, 16 September 2025 01:00 UTC
Petugas Damkar dibantu warga dan relawan mengevakuasi motor korban yang terjun ke sungai di Desa Puloniti, Kec. Bangsal, Kab. Mojokerto, Selasa pagi, 16 September 2025. Foto: Hasan
JATIMNET.COM, Mojokerto – Kecelakaan tungal terjadi di Desa Puloniti, Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto. Seorang remaja yang mengendarai motor terjun bebas ke Sungai Bangsal dengan kedalaman sekitar 10 meter, Selasa, 16 September 2025.
Akibatnya, korban mengalami patah tulang di tangan sebelah kiri dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat. Sementara motornya terjebur ke dalam sungai.
Menurut informasi yang didapat, korban ialah Muhammad Andrean, warga Desa Kebondalem, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, yang mengendarai motor Yamaha Jupiter warna biru dengan nopol L 2660 BE.
Warga sekitar, Rubiah, mengatakan dirinya saat itu hendak berbelanja ke pasar melihat kendaraan korban melaju dari arah Bangsal menuju Mojosari sekitar pukul 04.00 WIB.
"Saya pas lewat ada motor nyemplung sini. Jadi ini tadi penasaran ke sini lagi," katanya.
Pagi harinya, warga sekitar melihat sebuah motor berada di dalam aliran sungai dan petugas gabungan berusaha mengevakuasi motor tersebut.
Sementara itu, Ketua RW setempat, Yeni Eris Andrianto, yang turut mengevakuasi motor korban menuturkan ia harus berjibaku bersama tim gabungan.
"Proses evakuasi enam orang, melibatkan Damkar dan relawan," katanya.
Ia menyebut dasar sungai setempat memiliki banyak bebatuan besar sehingga membuat proses evakuasi berlangsung alot.
"Kesulitan motor tersangkut batu, kedalaman sungai lebih dari satu meter," katanya.
Satu jam kemudian, motor korban berhasil dievakuasi dari dasar sungai.
