Selasa, 04 February 2020 06:45 UTC
PERSEBAYA: Lewat Instagramnya, Persebaya mengumumkan pemain dan ofisial yang dilepas. Foto: Instagram Persebaya.
JATIMNET.COM, Surabaya - Persebaya Surabaya resmi mengumumkan nama-nama pemain yang tidak lagi bersama mereka di musim 2020. Melalui akun media sosialnya di Instagram @officialpersebaya, Persebaya mengumumkan 16 nama terdiri dari 12 pemain dan empat ofisial tim yang tidak lagi menjadi bagian dari perjalanan Persebaya Surabaya untuk Liga 1 2020.
Nama-nama tersebut diantaranya Osvaldo Ardiles Haay, Otavio Dutra, Ruben Karel Sanadi, Diogo Campos Gomes, Misbakus Solikin, Fandi Eko Utomo, Andri Muliadi, Miswar Saputra, Abdul Rohim, Imam Arief Fadillah, Novan Setya Sasongko, dan Elisa Yahya Basna. Sementara dari ofisial tim ada nama Noor Arief Budiman, Afif Kurniawan, Miftahul Hadi, dan Danang Suryadi.
BACA JUGA: Komposisi Pemain Persebaya Komplit Saat Melawan Malaysia Sabah FA
Tidak lupa Persebaya juga mengucapkan terima kasih kepada pemain dan ofisial tersebut. "Semoga selalu sukses di manapun berada. Terima kasih sudah menjadi bagian perjalanan Persebaya. Kalian akan selalu dikenang sebagai bagian dari sejarah panjang Persebaya. Seduluran saklawase. See you next time!"
Sebelumnya, Osvaldo Haay yang juga merupakan pemain andalan Persebaya musim lalu ini terlebih dulu berpamitan di Instagram pribadinya @valdo_haay pada 1 Februari 2020.
Banyak yang menyayangkan hengkangnya Osvaldo. Rumor berkembang, Persija disebut-sebut sebagai destinasi dari Osvaldo. Hal itu sudah beredar kencang dalam beberapa pekan terakhir, bahkan dikonfirmasi langsung oleh pihak Persija. Perkenalan Osvaldo sebagai amunisi tim ibu kota nampaknya tinggal menunggu waktu.