Logo

Madura Jadi Pusat Pengembangan Garam Nasional

Reporter:

Kamis, 23 August 2018 16:11 UTC

Madura Jadi Pusat Pengembangan Garam Nasional

Petani Garam. Ilustrasi

JATIMNET.COM, Surabaya – Pemerintah akan menjadikan Pulau Madura sebagai salah satu dari dua pusat pengembangan garam nasional.

“Madura menjadi salah satu lokasi pengembangan garam berkualitas,” kata Menteri Koordinator Kemaritiman Luhut Binsar Panjahitan usai bertemu Paguyuban Masyarakat Tionghoa Surabaya di Ranch Market, Kamis 23 Agustus 2018.

Pengembangan itu akan ditekankan pada tiga bidang. Teknologi, pengelolaan, dan kepemilikan. Saat ini, ia mengatakan, pengembangan yang dilakukan petani sudah cukup bagus. Tapi harus ada peningkatan agar kualitas garam menjadi lebih baik.

Garam yang dihasilkan akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan industri. Selama ini pasokan garam industri mengandalkan impor.

Untuk pengembangan produksi garam Madura, menurut dia, ada dua hal yang mendapat perhatian khusus. Teknologi dan pembentukan koperasi. Pendirian koperasi itu bertujuan menggabungkan lahan pertanian garam berskala kecil. Dengan bergabung, praktis produksi garam menjadi lebih efisien.

“Kualitasnya juga bisa bagus,” katanya.

Gubernur Jawa Timur Soekarwo mengatakan akan mematangkan tawaran pengembangan garam nasional itu. Terlebih, garam asal Sumenep dan Pamekasan memiliki kualitas baik.

“Potensinya luar biasa,” katanya.