Logo

Liverpool Berpeluang Mengunci Gelar Premier League Tanpa Bermain

Reporter:

Senin, 09 March 2020 09:22 UTC

Liverpool Berpeluang Mengunci Gelar Premier League Tanpa Bermain

DI AMBANG JUARA. Gelandang Liverpool, James Milner mengincar gelar setelah puasa 30 tahun. Foto: Reuters/Dailymail.co.uk

JATIMNET.COM, Surabaya – Kesebelasan Liverpool berpeluang mengakhiri puasa gelar juara Premier League dalam 30 tahun. Hasil itu bisa diraih anak didik Jurgen Klopp setelah pesaing terdekatnya, Manchester City kalah 0-2 dalam derby Manchester di Old Trafford, Minggu 8 Februari 2020 waktu setempat.

Hasil ini membuat City kian tertekan. Sebab tim polesan Pep Guardiola itu gagal memangkas gap poin. Kedua tim berjarak 25 poin di mana The Reds, julukan Liverpool, telah mengoleksi 82 angka dari 29 pertandingan.

Di atas kertas, City yang baru bermain 28 pertandingan sudah ‘lempar handuk’. Taruhlah mereka menyapu sepuluh sisa pertandingan, poin akhir yang bisa dimaksimalkan 87. Namun Liverpool yang kini memiliki 82 angka hanya butuh dua kemenangan untuk mengunci gelar. Angka itu tidak mungkin dikejar City.

BACA JUGA: Liverpool Rebut Gelar Liga Champions Keenam

Pertanyaannya, di mana Liverpool bisa mengunci gelar?

Pekan ini Manchester City memainkan dua pertandingan, yakni menantang Arsenal di Stadion Emirates, Rabu 11 Maret 2020 dan menjamu Burnley tiga hari setelahnya. Bila satu dari dua pertandingan itu gagal dimenangkan David Silva dkk, masih belum aman bagi Liverpool.

Taruhlah City hanya menambah empat poin dari dua pertandingan pekan ini, maka poin akhir mereka 85. Dengan catatan, semua pertandingan sisa dimenangkan. Setidaknya Liverpool masih butuh dua kemenangan. Bila City hanya bisa memetik tiga poin, Liverpool butuh satu kemenangan.

Jika skenario itu berjalan, Jordan Henderson dkk mengunci gelar di Goodison Park saat menantang Evertoon, Senin 16 Maret 2020. Sebaliknya, bila City menambah enam poin, tim milik Sheikh Mansour bin Zayed Al Nahyan akan memberi tekanan kepada Liverpool.

BACA JUGA: Liverpool, Juara dan Keajaiban Berpuasa Sekian lama

Setidaknya Liverpool dituntut memenangkan dua pertandingan, apapun hasil yang dicetak City pekan ini. Tidak tertutup kemungkinan Liverpool menggelar pesta di Etihad pada 5 April saat dijamu Manchester City. Atau Liverpool merebut gelar juara tanpa bermain, bila City gagal mengalahkan Arsenal maupun Burnley pekan ini.

Jika skenario awal Liverpool butuh dua kemenangan, mereka baru mengunci gelar pada pekan ke-31 di Anfield, apapun hasil yang didapat City.

Sejauh ini rekor juara tercepat Premier League dimiliki Manchester United yang mengunci gelar pada 14 April 2001.