Logo

Lagi, Bus Alami Rem Blong Lalu Tabrak Pemotor di Jalur Lintas Selatan Probolinggo

Reporter:,Editor:

Minggu, 12 March 2023 09:46 UTC

Lagi, Bus Alami Rem Blong Lalu Tabrak Pemotor di Jalur Lintas Selatan Probolinggo

Kecelakaan. Bus Menabrak Kantor Jasa Layanan Pembiayaan. Foto : Repro CCTV.

JATIMNET.COM, Probolinggo - Kecelakaan bus penumpang, gegara mengalami rem blong kembali terjadi di Kabupaten Probolinggo. Kali ini menimpa Bus Tentrem bernopol N 7573 UG, dikemudikan Rizki Angga Saputra (26). 

Warga Jalan Ikan Piranha Atas, Kota Malang tersebut mengalami kecelakaan gegara rem bus nya blong, saat melintas di jalur lintas selatan, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo, sekitar pukul 14.00 WIB, Minggu 12 Maret 2023.

Informasi dihimpun, kecelakaan bermula saat bus yang dikemudikan Rizki itu, mengangkut 15 penumpang, melaju dari Lumajang menuju arah Kota Probolinggo. Sesampainya di TKP , bus yang dikendarai itu mengalami rem blong. 

Mendapati itu, Rizki kemudian membanting stir ke kanan hingga bus yang dikendarainya itu, menghantam sepeda motor bernopol L 4016 A yang dikemudikan Suliyanto, di mana tengah melaju dari arah berlawanan.

Baca Juga: Bus Maut yang Kecelakaan Beruntun di Jalur Wisata Bromo, Juga Tabrak Rumah Warga

Akibat tabrakan itu, Suliyanto akhirnya terjatuh dan mengalami ruka ringan, sehingga harus dibawa ke Puskesmas Tegalsiwalan guna mendapatkan perawatan. 

Sementara itu, usai menghantam pengendara motor, bus yang dikemudikan Rizki terus melaju sampai akhirnya, menghantam sebuah bangunan kantor jasa layanan pembiayaan. 

Tabrakan itu, membuat laju bus akhirnya terhenti, serta membuat bodi depan bus sebelah kanan ringsek sekaligus menyebabkan pecah kaca. 

Dikonfirmasi itu, Kanit Gakkum Polres Probolinggo, Ipda Aditya membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Menurutnya, kecelakaan terjadi gegara Bus Tentrem yang sebelumnya melaju dari Jember itu, mengalami gagal fungsi pengereman. 

"Lebih lanjut, kami masih menyelidiki kronologi pasti terjadinya kecelakaan ini," jelas Aditya.

Aditya mengimbau, para pengemudi bus atau kendaraan penumpang, untuk selalu mengecek kondisi kesiapan kendaraannya sebelum berangkat. Itu agar, kejadian yang sama tidak kembali terjadi nantinya.Â