Logo

Jalan Wisata Telaga Sarangan Magetan Tertutup Material Longsor

Reporter:

Kamis, 15 January 2026 11:00 UTC

Jalan Wisata Telaga Sarangan Magetan Tertutup Material Longsor

jalan wisata di tepi Telaga Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan tertutup material longsor yang amblas dari tebing dengan tinggi sekitar empat meter. Foto: Grup WhatsApp

JATIMNET.COM, Magetan - Akses jalan wisata di tepi Telaga Sarangan, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur tertutup material longsor, Kamis pagi, 15 Januari 2026.  

Material longsor berupa lima batu berdiameter sekitar dua meter, tanah, dan bonggol pohon tersebut amblas dari tebing dengan ketinggian sekitar 4 meter di samping jalan.

Tanah longsor itu terjadi setelah kawasan Telaga Sarangan di kaki Gunung Lawu itu diguyur hujan dengan intensitas tinggi sejak Rabu sore, 14 Januari 2026.

“Sejak (kemarin) sore, hujan tidak berhenti dan angin cukup kencang. Air hujan mengalir dari atas membuat tanah tergerus dan batu yang menggantung akhirnya terjun ke bawah,” kata Kepala Resor Pemangkugan Hutan (KRPH) Sarangan Supriyanto saat dihubungi, Kamis sore.

BACA: Tertimpa Tanah Longsor, Satu Rumah di Trawas Mojokerto Rusak Berat

Bagian tebing yang amblas akhirnya menutup total akses jalan wisata kawasan Telaga Sarangan. Ketebalan dan luas longsoran sekitar empat meter.  Upaya pembersihan pun dijalankan oleh tim gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Magetan, Perhutani, kepolisian, TNI, dan relawan.

Selain itu, satu unit ekskavator dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Magetan diterjunkan untuk proses pembersihan material longsor. Hingga Kamis sore, evakuasi telah rampung dijalankan. “Akses jalan wisata Telaga Sarangan sudah bisa dilewati lagi,” ujar Supriyanto.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Magetan Eka Wahyudi menambahkan, tanah longsor yang menutup jalur wisata Telaga Sarangan tidak mengakibatkan korban jiwa maupun luka. Bahkan, warung di dekat lokasi kejadian juga tidak terdampak bencana tersebut.

BACA: Batu Menimpa Wisatawan, Air Terjun Tirtosari di Magetan Ditutup Sementara

Oleh karena itu, ketika material longsor masih menutup jalan, maka wisata Telaga Sarangan tetap dibuka.

Kendati demikian, pihak BPBD mengimbau kepada warga dan wisatawan untuk tetap waspada bencana karena cuaca ekstrem diprediksi masih berlangsung hingga beberapa hari ke depan.

“Wisatawan diharapkan tidak melintas atau beraktivitas di sisi barat Telaga Sarangan, karena tebing di belakangnya rawan longsor,” kata Eka dikonfirmasi terpisah.