Logo

Warung Ayam Geprek di Ngoro Mojokerto Terbakar, Tidak Ada Korban Jiwa Maupun Luka

Reporter:,Editor:

Kamis, 15 January 2026 14:25 UTC

Warung Ayam Geprek di Ngoro Mojokerto Terbakar, Tidak Ada Korban Jiwa Maupun Luka

Petugas pemadam kebaran saat menyemrotkan air guna menjinakkan api yang membakar sebuah warung ayam geprek di Desa Purwojati, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto.Foto: Hasan

JATIMNET.COM, Mojokerto - Sebuah warung ayam geprek di Desa Purwojati, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto terbakar, Kamis 15 Januari 2026 sekitar pukul 19.05 WIB. Bangunan tempat usaha beserta isinya pun hangus.

Melihat peristiwa tersebut, Agung Rusdianto, pemilik warung makan itu melaporkannya ke petugas pemadam kebakaran (Damkar) Pos Mojosari.

Sebagai tindak lanjut dari pengaduan itu, petugas Damkar dan dua unit armadanya diterjunkan ke lokasi kejadian.

BACA: Rumah di Puri Mojokerto Terbakar, Petugas Masih Selidiki Penyebabnya

Penyemprotan air ke sumber api sebagai upaya pemadaman dijalankan. “Pembasahan (juga dilakukan) agar api tidak meluas,” ujar Komandan Regu Damkar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto.

Selang satu jam kemudian, api yang membakar bangunan warung dengan luas area sekitar 6 x 7 meter persegi berhasil dikendalikan. Api dinyatakan benar-benar padam  pada pukul 20.15 WIB. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut.

Hingga kini, belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Sebab, petugas Damkar, kepolisian, TNI dan pihak lain yang terkait masih melakukan pendataan.

“Untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. Sementara, kerugian material masih kami lakukan pendataan dan perhitungan,” pungkasnya.