Logo

Rumah di Desa Baureno Mojokerto Ludes Terbakar, Pria Paruh Baya dan Balita Jadi Korban

Reporter:,Editor:

Selasa, 11 April 2023 11:00 UTC

Rumah di Desa Baureno Mojokerto Ludes Terbakar, Pria Paruh Baya dan Balita Jadi Korban

no image available

JATIMNET.COM, Mojokerto - Sebuah rumah milik Julaini di Desa Baureno, Kecamatan Jatirejo, Kabupaten Mojokerto, Sleasa 11 April 2023 sore ludes terbakar.

Informasi didapat, akibat dari insiden kebakaran yang terjadi sekitar pukul 16.00 WIB itu menyebabkan seorang paruh baya dan bayi berusia empat tahun mengalami luka bakar. 

Pasalnya saat kejadian, korban diketahui bernama Sukri berusia 60 tahun dan NM, 4 tahun ini berada di dalam, ketika terjadi kebakaran. "Korban Sukri ini mengalami luka bakar sedang dan NM ini luka bakar ringan," kata Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Mojokerto Djoko Supangkat.

Kebakaran yang menghanguskan seluruh bangunan rumah dengan luas sekitar 15x8 meter persegi itu tidak sampai menjalar ke rumah warga. Ada dugaan penyebabnya karena konsleting listrik.

Reporter: Hasan