Logo

Indra Sjafri Bertekad Bawa Piala AFF U-22 ke Indonesia

Reporter:

Minggu, 24 February 2019 15:58 UTC

Indra Sjafri Bertekad Bawa Piala AFF U-22 ke Indonesia

no image available

JATIMNET.COM, Phnom Penh - Pelatih tim nasional Indonesia U-22 Indra Sjafri bertekad membawa pulang piala AFF U-22 bersama Garuda Muda, julakan Timnas Indonesia U-22.  

Timnas Indonesia U-22 memastikan lolos ke babak final melalui eksekusi tendangan bebas gelandang M Luthfi Kamal Baharsyah yang menjebol gawang Vietnam.

Gol Luthfi memastikan kemenangan Indonesia atas Vietnam di babak semifinal pada Minggu 24 Februari 2019 sore di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja.

BACA JUGA: Kalahkan Vietnam, Indonesia Melaju Ke Final AFF U-22

"Target pertama kami lolos grup karena kami berada di Grup B yang sangat ketat. Kami bisa keluar walau awalnya tertatih-tatih," kata Indra dalam jumpa pers purnalaga.

"Yang kedua kami ingin mencapai final dan itu juga tercapai. Sekarang kami ingin membawa Piala AFF U-22 ke Indonesia," ujar dia menambahkan.

BACA JUGA: Indonesia Lolos Ke Semi Final Piala AFF U-22 2019

Indra menilai bahwa timnya memiliki ketimpangan waktu beristirahat hanya satu hari menyongsong laga semifinal, lebih pendek dibandingkan dua hari milik Vietnam, "Tapi kami merespons permainan mereka dengan tepat," kata mantan pelatih Timnas U-19 itu.

"Walaupun secara keseluruhan kita bermain kurang maksimal, tapi Alhamdulillah dapat gol yang luar biasa," ujar dia meneruskan.

Kini Indonesia menjadi tim pertama yang memastikan satu tempat di partai final Piala AFF U-22, menunggu pemenang dari laga semifinal lain antara tuan rumah Kamboja melawan Thailand yang masih berlangsung.