Cepat dan masifnya penularan Covid-19 di Gang 4 dan Gang 3 Lingkungan Sidomulyo, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, dalam sepekan diduga akibat varian baru Covid-19.
Pemkot Mojokerto melalui Tim Satgas Covid-19 memasok bantuan makanan siap saji bagi warga terdampak pembatasan aktivitas masyarakat akibat kasus Covid-19 di Lingkungan Sidomulyo Gang Empat, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto.
Tim Satgas Covid-19 Kota Mojokerto merilis jumlah warga di Lingkungan Sidomulyo, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon yang terpapar Covid-19 berdasarkan tes usap Polymerase Chain Reaction (PCR) sebanyak 32 orang. Dari jumlah itu, sudah empat orang yang meninggal dunia sejak Minggu hingga Selasa, 13-15 Juni 2021.
Pemerintah Kota Mojokerto menyebut Covid-19 yang dialami sejumlah warga dan menyebabkan kematian di Lingkungan Sidomulyo Gang Empat, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto sebagai klaster lingkungan.
Sejumlah warga menduga penyebaran Covid-19 di tempat tinggalnya di Lingkungan Sidomulyo Gang 4, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto, terjadi setelah dua pekan lalu warga membersihkan saluran air atau selokan secara bersama-sama.
Akses keluar masuk Lingkungan Sidomulyo Gang 4, Kelurahan Mentikan, Kecamatan Prajuritkulon, Kota Mojokerto, dilakukan penutupan setelah tujuh warga terpapar Covid-19 dan dua diantaranya meninggal dunia.